Sukses

Lifestyle

7 Alasan Kamu Harus Buka Puasa dengan Minuman Hangat

Fimela.com, Jakarta Buka puasa tentu menjadi waktu yang paling ditunggu setelah puasa seharian. Ada banyak pilihan makanan yang bisa dikonsumsi saat buka puasa, namun sepertinya air hangat adalah pilihan terbaik untuk diminum tepat saat berbuka puasa. Ini alasannya.

1. Menjaga kelancaran pencernaan

Minum segelas air hangat membantu menstimulasi sistem pencernaan yang belum terisi makanan apa pun. Minuman hangat membantu menetralkan asam lambung sehingga memberikan kenyamanan pada perut sebelum bisa mencerna makanan lainnya.

2. Meningkatkan peredaran darah

Karena tubuh mengalami dehidrasi selama puasa, aliran darah juga menjadi sedikit melambat. Air hangat membantu mengembalikan kelancaran peredaran darah dengan memberikan cairan ke dalam tubuh sehingga sirkulasi darah lebih optimal.

3. Mencegah konstipasi

Air hangat terutama sangat baik mengatasi konstipasi selama puasa Ramadan. Jika sulit buang air besar, minumlah air hangat lebih banyak. Minum air hangat paling tidak satu gelas lebih dulu sebelum makan juga membantu mencegah terjadi konstipasi.

Manfaat Minum Air Hangat saat Buka Puasa

4. Detoks yang baik

Sebelum terisi makanan lainnya, tubuh terlebih dahulu akan membersihkan diri dengan air hangat. Tubuh akan lebih dulu mengeluarkan zat sisa dan sampah di dalam saluran pencernaan sehingga buka puasa lebih enak.

5. Menjaga berat badan

Kebiasaan lapar mata dan banyak makan saat buka puasa sehingga angka timbangan naik? Air hangat mencegah hal ini dengan membuat perut kenyang lebih lama dan merasa nyaman sehingga mengurangi nafsu makan berlebih.

6. Melepas stres

Minum air hangat juga memiliki efek menenangkan dan relaksasi karena membantu melegakan pernapasan dan membuat tubuh terasa hangat dan nyaman. Perasaan ini kemudian merangsang pelepasan hormon endorfin sehingga mengurangi stres dan membuatmu lebih bahagia.

7. Mempermudah tidur

Waktu tidur berubah selama puasa Ramadan, bagi yang kesulitan menyesuaikan waktu tidur, minum air hangat akan membantu tubuh rileks sehingga mempermudah tubuh merasa mengantuk sehingga lebih mudah tidur. Tentu saja dirimu tak akan tidur setelah buka puasa, namun efek minum air hangat setelah puasa berpengaruh pada kenyamanan perut sebelum tidur.

Itu dia sekian manfaat dan alasan mengapa sebaiknya minum minuman hangat tepat saat buka puasa.

Tonton juga video yang satu ini

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading