Sukses

Lifestyle

5 Cara Sehat Meredam Emosi saat Marah pada Pasangan

ringkasan

  • Ambil Jeda untuk Menjauh Sejenak
  • Memeluk Pasangan
  • Terapi Menulis

Fimela.com, Jakarta Ketika marah pada pasangan, rasanya akan sangat sulit untuk meredam emosi. Emosi tidak terkontrol dan malah bisa berujung saling melukai. Pertengkaran pun bisa jadi berkepanjangan bila emosi tak segera diredam.

Untuk bisa meredam emosi saat marah dengan pasangan, ada beberapa cara yang bisa dicoba. Kita bisa memilih cara yang paling pas sesuai dengan kebutuhan dan kenyamanan kita. Berikut beberapa cara yang bisa dicoba untuk meredam emosi saat marah dengan pasangan.

1. Ambil Jeda untuk Menjauh Sejenak

Kita mungkin perlu mengambil jeda untuk menjauh dari pasangan sejenak. Tenangkan diri di tempat yang paling membuat kita merasa nyaman. Jernihkan pikiran dengan melakukan hal yang kita suka dan bisa membuat kita merasa kembali tenang. Biasanya dengan cara ini kita akan sangat terbantu untuk meredam emosi yang tadinya begitu meluap-luap.

2. Memeluk Pasangan

Misalnya ada masalah dalam rumah tangga yang memicu konflik dalam hubunganmu dengan suami. Kita bisa memeluknya selama beberapa detik untuk melunturkan emosi negatif. Pelukan bisa meningkatkan produksi hormon oksitosin. Peningkatan oksitosin ini dapat menurunkan kortisol yang kemudian dapat membantu menurunkan tekanan darah. Emosi jadi lebih stabil dan nggak gampang marah-marah lagi.

3. Terapi Menulis

Sebaiknya jangan buru-buru curhat di media sosial dan mengungkapkan semua kekesalan di media sosial. Coba lakukan terapi menulis. Bisa dengan menulis buku harian atau menulis surat langsung pada pasangan. Utarakan dan ungkapkan semua hal yang ada di dalam dada. Menulis bisa membantu kita mengatur kembali emosi dan mengarahkan kita untuk bisa kembali berpikir jernih.

 

 

4. Buat Otot-Otot Tubuh Lebih Rileks

Bisa dengan melakukan gerakan yoga sederhana atau jalan-jalan sejenak di sekitar kompleks. Ambil waktu sejenak untuk membuat otot-otot tubuh lebih rileks. Lakukan aktivitas atau gerakan untuk mengendurkan otot-otot tubuh yang kaku. Saat otot sudah lebih rileks, kita bisa lebih mudah mengendalikan emosi dan perasaan kita.

5. Mengenang Momen-Momen Indah Bersama

Lihat kembali foto-foto yang menyimpan kenangan indah bersama pasangan. Kenang kembali masa-masa indah yang pernah dilalui bersama. Tak selamanya kita harus marah-marah sebab momen-momen manis pastinya akan selalu hadir kembali dalam hubungan.

Setiap masalah bisa dicari jalan keluarnya. Marah dan kesal pada pasangan memang kadang tak bisa dihindari, tapi kita selalu punya cara yang bisa dicoba untuk memperbaiki keadaan.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading