Sukses

Lifestyle

Cara Mengolah Kikil Agar Lebih Empuk dan Tidak Amis

Fimela.com, Jakarta Kikil atau kulit sapi merupakan bahan makanan yang memiliki cita rasa khas menggugah selera. Kikil juga menjadi salah satu bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai masakan lezat serta memiliki nutrisi yang begitu baik buat kesehatan.

Bicara mengenai kikil, buat yang jarang mengolah atau memasak kilil tentu akan kesulitan mendapatkan olahan kikil yang empuk dan tidak amis. Bagaimana kira-kira cara mengolah kikil agar lebih empuk?

Berikut cara mengolah kikil agar lebih empuk dan tidak amis. Simak baik-baik ya.

Cara Mengolah Kikil

  1. Jika dirimu mendapatkan kikil yang masih mentah dan masih terdapat bulunya, hilangkan bulu kikil terlebih dahulu. Bakar bulu kikil atau kerok hingga bersih.
  2. Rebus air hingga mendidih kemudian rendam kikil dengan air mendidih ini kira-kira selama 20 sampia 30 menit. Merendam kikil ini sebenarnya bertujuan untuk menghilangkan bau amis dan lendir pada kikil.
  3. Tiriskan kikil kemudian beri perasan air jeruk nipis untuk membuat bau amisnya semakin berkurang.
  4. Rebus kembali air di panci hingga mendidih, tambahkan satu sendok makan beras dan rebus kikil yang ditiriskan bersama air rebusan beras ini. Rebus kira-kira selama 20 menit atau lebih untuk mendapatkan kikil yang empuk.
  5. Angkat kikil yang telah empuk, tiriskan dan cuci bersih. Rendam dengan air dingin agar kikil lebih awet dan tahan lama saat disimpan.
  6. Ambil kikil secukupnya kemudian masak sesuai selera. Kikil bisa dimasak gulai, tumis atau soto.

Cara mengolah kikil yang sangat mudah bukan? Semoga tips dapur ini bermanfaat dan selamat mencoba mengolah kikil.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading