Sukses

Lifestyle

Lebih Seru, Ini Wajah Baru Kapal Pesiar Voyager of The Seas

Fimela.com, Jakarta Bagi kamu pecinta wisata kapal pesiar, tentu tak asing dengan kapal Voyager of The Seas. Kapal hadir kembali di perairan Asia dengan wajah baru yang lebih. Kapal besutan Royal Carribean International ini menampilkan wajah baru dengan beberapa fitur yang lebih seru dan mengasyikkan. Tentu, membuat kamu semakin tidak merasakan sedang berada di atas kapal laut.

Menghabiskan dana hingga 97 juta dolar Amerika, Voyager of The Seas menghadirkan dua seluncur air, yakni The Perfect Storm hingga Vitality Spa. Fitur-fitur ini menawarkan kombinasi penglaman yanng mendebarkan hingga pengalaman liburan bersama keluarga yang tak terlupakan.

Kapal ini akan berangkat dari Singapura pada akhir tahun ini dan musim panas mendatang. Selain dua seluncur tersebut, ternyata ada banyak fasilitas dan keseruan yang dieksplor di atas kapal pesiar ini. Apa saja?

1. Serunya di atas dek

Sebagai pengunjung, kamu bisa mulai mengeksplorasi dengan fitur-fitur Royal Carribean terbaru, seperti dua seluncur air The Perfect Storm yang disebut Typhoon dan Cyclon. Seluncur ini akan memacu adrenalin kamu dengan putaran dan belokan sebanyak tiga tingkat. Selain itu, ada juga selancar FlowRider, panjat tebing, dan golf mini.

2. Pengalaman keluarga yang tak terlupakan

Kapal pesiar ini menawarkan liburan yang menyenangkan dengan memperkenalkan pengalaman dan konsep baru bagi seluruh keluarga. Permainan laser tag Battle for Planet Z menjadi petulangan glow in the dark di Studio B yang memuat set alam semesta di masa depan.

Selain itu, terdapat juga fasilitas yang ramah anak dan remaa dengan Adventure Ocean yang merupakan klub remaja di kapal Royal Carribean. Menggunakan pendekatan bebas bermain di ruang terbuka dengan aktivitas seru di setiap sudut. Bagi bayi dan balita, disediakan ruang khusus untuk mereka beraktivitas. Sementara, terdapat sebuah area ekslusif dengan penambahan dek outdoor untuk bersantai.

 

Fasilitas terbaru

3. Sensansi rileks di atas kapal

Di atas kapalpun kamu bisa mendapatkan aktivitas relaksasi dengan mengunjungi Vitality Spa dan Fitness Centre. Spa dan Gym ini menawarkan layanan andalannya, seperti pijat, akupuntur, manikur, kelas kebugaran, dan personal training. Kamu pun bisa bersantai di sisi kolam renang dengan mengunjungi Solarium yang dikhususkan untuk orang deasa dengan suasana yang tenang sepanjang hari.

4. Aplikasi seluler

Dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi, kamu bisa melakukan self check in kapal dari ponsel. Ketika berada di kapalpun, aplikasi ini akan memberikan banyak kemudahan. Mulai dari Directory ke sudut kapal hingga merencanakan kegiatan yang hendak dilakukan di atas kapal.

Mulai 21 Oktober 2019, kapal ini akan berlayar di Asia Tenggara selama 3-5 malam dengan tujuh destinasi pelayaran. Mulai dari Singapura menuju Penang, Phuket, dan Kuala Lumpur. Dilanjutkan dengan pelayaran Pasifik Selatan selama 9-12 malam dari Sidney, Australia.

Simak video berikut ini

#GrowFearless with Fimela

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading