Sukses

Lifestyle

Intip Solusi untuk Melindungi Keluarga dari Bahaya Polusi Udara

Fimela.com, Jakarta Kualitas udara bersih di kota-kota besar termasuk Jakarta terasa kian memprihatinkan. Paparan debu dan asap kendaran bermotor yang sulit dihindari tidak lagi bisa dianggap enteng karena mampu memberi dampak serius pada gangguan pernapasan. Bahaya polusi udara ini mengancam kesehatan keluarga.

Kondisi inilah yang kemudian mendorong PT Sharp Electronics Indonesia untuk memberi solusi sederhana dengan melahirkan produk penjernih udara atau yang dikenal dengan air purifier.

Yang terbaru di tahun ini, hadir dengan tipe SHARP Intelligent Air Purifier FP-J80Y-H yang lebih pintar dan maksimal dalam menjernihkan udara. Dengan jangkauan ruangan yang luas hingga 62 meter persegi, SHARP Air Purifier tipe ini mampu membersihkan polusi udara lebih baik untuk melindungi kesehatan keluarga.

Didukung teknologi Plasmacluster HD 25.000, SHARP Air Purifier bekerja semakin cakap dalam menciptakan udara bersih, sehat, dan bebas jamur, virus, hingga bau tak sedap. Proses penyaringan udara juga dilakukan lebih teliti melalui tiga tahap agar polusi udara dapat diatasi dengan maksimal.

Terdapat HEPA filter yang mampu menyaring sampai 99,7% partikel mikroskopik. Sedangkan Active Carbon Deodorize adalah filter khusus untuk menghilangkan bermacam-macam bau tak sedap. Tak ketinggalan, Pre filter hadir untuk menyaring partikel debu berukuran lebih dari 240 micron.

 

Teknologi digital pada air purifier

Hembusan angin dari fitur Spot Mode pada air purifier ini didesain lurus ke depan dengan jumlah ion Plasmacluster 4 kali lebih banyak dibandingkan biasanya. Hal ini bertujuan untuk mempercepat proses pengurangan bau, seperti rokok, keringat, atau aroma hewan peliharaan.

Fitur ini juga bisa digunakan untuk menghilangkan bau yang menempel pada karpet, sofa, maupun gorden. Dengan perkembangan digital yang semakin pesat, penjernih udara ini dilengkapi fitur konektivitas wifi sehingga bisa mengatur kualitas udara lewat aplikasi di ponsel.

Penjernih udara dengan teknologi terkini

Aplikasi ini juga akan bekerja otomatis memberikan notifikasi berupa pengingat untuk melakukan penggantian filter. Konsumsi energi yang dihasilkan pun dapat dipantau dengan mudah, sehingga kamu dapat membatasi pemakaian alat sesuai kebutuhan.

Dengan menggabungkan fungsi penjernih udara dengan teknologi yang mutakhir, air purifier ini bisa menjadi salah satu solusi untuk menjaga keluarga di rumah dari bahaya polusi yang mengancam saat ini.

#GrowFearless with Fimela

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading