Sukses

Lifestyle

Ini Manfaat Kesehatan Taman di Tengah Kota Terhadap Usia Manusia

Fimela.com, Jakarta Sebagai besar orang yang hidup di kota pasti akan menghirup polusi, menghadapi macet atau terlalu sibuk memandang gedung-gedung tinggi dengan tetap menoleransi cuaca yang panas dan pengap. Karena kehidupan metropolitan yang seperti inilah, banyak tata kelola kota mempertimbangkan menciptakan ruang hijau terbuka seperti taman di tengah kota atau hutan kota.

Meski memang menjadi area hijau buatan, namun taman atau hutan kota ternyata mampu memberi pengaruh sangat positif terhadap kesehatan secara umum manusia yang hidup di area perkotaan.

Manfaat Ruang Hijau di Tengah Kota

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Scientific Reports menemukan bahwa ruang hijau perkotaan mampu mengurangi stres dan meningkatkan kesehatan mental dan fisik. Ruang hijau terbuka seperti taman, lapangan olahraga, danau buatan, atau hutan kota memberi kesempatan orang-orang untuk melakukan aktivitas fisik, relaksasi, mencari kedamaian dan pelarian dari kota yang panas.

Penelitian lain yang dilakukan secara meta-analisis dan dimuat dalam The Lancet Planetary Health juga menemukan bukti kuat yang menunjukkan bahwa ruang hijau terbuka perkotaan dapat membantu orang hidup lebih lama atau panjang umur.

Jadi, jangan anggap remeh taman kota meski ukurannya kecil. Karena ternyata perannya penting dalam menjaga kesehatan mental dan fisik manusia yang tinggal di perkotaan.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading