Sukses

Lifestyle

Pembungkus Makanan hingga Alat Cuci Piring, Ini Fungsi Alumunium Foil

Fimela.com, Jakarta Pernah menemui resep makanan yang mengharuskan memakai kertas alumunium foil? Ternyata alumunium foil cukup dibutuhkan jika kamu rajin memasak dan ingin lebih praktis dalam melakukan berbagai hal di dapur. Karena ini tiga manfaat umum yang bisa dilakukan alumunium foil.

1. Pembungkus makanan

Ketika mengolah makanan dengan cara membakar, memanggang atau mengukus, jika tak ada daun pisang, alumunium foil adalah alternatif pembungkus terbaik. Alumunium foil membantu mencegah makanan kontak langsung dengan sumber api bahkan di suhu tinggi namun tetap membantu mematangkan makanan secara merata. Alumunium foil juga mencegah makanan terbakar api sehingga tidak gosong dan lebih sehat.

2. Penggosok panci

Ambil alumunium foil secukupnya, remas-remas dan jadikan alat penggosok pengganti kawat cuci piring. Karena ternyata alumunium foil bisa berfungsi membersihkan panci karena terbuat dari logam.

3. Mengawetkan makanan

Terkadang jika tak punya wadah untuk menyimpan makanan, bisa menggunakan alumunium foil sebagai alat pembungkus makanan sehingga makanan terhindar dari kontaminasi bakteri, terutama jika ingin menyimpannya di dalam kulkas. Ini juga kegunaan almumunium foil sebagai pembungkus coklat.

Itu dia fungsi dan manfaat alumunium foil di dapur.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading