Sukses

Lifestyle

Resep Zupa Soup

Fimela.com, Jakarta Zupa soup merupakan makanan asli dari Italia yang sudah populer di Indonesia. Makanan ini dapat di temui restoran dan cafe. Zupa soup di sajikan di sebuah cangkir berisi sup dan atasnya di tutup dengan pastry. Makanan ini dapat dibuat sendiri di rumah, penasaran ingin membuatnya? Berikut ini adalah resep untuk membuat zupa soup yang creamy.

Bahan Membuat Sup:

  • 1 buah jagung, serut
  • 1 buah wortel iris halus
  • 1 siung bawang bombai, iris halus
  • 1 buah ayam cincang kasar
  • Jamur kancing
  • 2 sdm kaldu jamur
  • 1/2 sdt kaldu ayam
  • Sejumput garam
  • Sejumput lada bubuk
  • 1 ltr susu full cream
  • 3 sdm tepung terigu
  • Air secukupnya
  • 1 sdt tepung maizena
  • Minyak secukupnya untuk menumis
  • 1 butir telur, untuk olesan
  • Kulit pastry
  • Keju parut

 

Cara Membuat

  1. Panaskan minyak ke dalam wajan, tumis bawang bombai sampai layu, masukkan ayam dan wortel, tumis kembali.
  2. Bila daging ayam sudah matang, masukkan susu full cream dan tepung terigu, aduk-aduk supaya tidak gosong.Tambahkan air, aduk kembali hingga mendidih dan matang. Lalu masukkan jagung dan bumbu-bumbu, aduk kembali hingga. Bila sudah matang diamkan sebentar.
  3. Siapkan mangkuk. Masukkan sup ke dalam mangkuk, lalu tutup mangkuk menggunakan kulit pastry dan olesi dengan kuning telur dan taburi dengan keju parut. Pangga menggunakan oven selama 30 menit
  4. Bila sudah matang, hidangkan zupa soup dalam keadaan hangat

Selamat mencoba!

#GrowFearless Wtih FIMILA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading