Sukses

Lifestyle

Ingin Sekolahmu Mendapatkan Fasilitas Menyikat Gigi Gratis di Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Sedunia Nanti? Begini Caranya!

Fimela.com, Jakarta Gigi yang sehat punya peran penting dalam menentukan kesehatan tubuh. Inilah tujuan Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Sedunia yang diperingati pada 20 Maret setiap tahunnya. Demi membangun kesadaran akan pentingnya kesehatan gigi dan mulut, bukan hanya tenaga kesehatan saja yang diminta berperan aktif, tapi semua orang.

Tema WOHD 2020

Setiap tahun, FDI World Dental Federation mengusung tema tertentu untuk membantu menjaga kesehatan gigi dan mulut di seluruh dunia. Kali ini, Unite for Mouth Health menandakan kekuatan yang dimiliki semua orang untuk menciptakan perubahan yang positif., terutama dalam mengurangi dampak gangguan kesehatan gigi sejak dini.

Sekolah Tempat Edukasi Kesehatan Gigi

Selain peran aktif keluarga, menurut hasil survey yang dilakukan oleh FDI World Dental Federation di awal 2019, 78% orangtua percaya jika sekolah menjadi tempat yang tepat bagi anak-anak untuk mendapatkan pengetahuan penting soal kesehatan gigi dan mulut.

Bukan hanya mengajarkan cara menyikat gigi dengan tepat, tapi program sekolah juga diharapkan dapat mendorong pentingnya menjaga kesehatan tubuh, terutama gigi dan mulut. Hasilnya, bukan hanya terbebas dari masalah gigi berlubang, tapi juga meningkatkan rasa percaya diri dalam meraih prestasi terbaik.

Kampanye #NominasiSekolah dari Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang

Ingin ambil bagian dalam peringatan Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Sedunia tahun ini? Siapa pun bisa membantu anak Indonesia agar bisa tersenyum ceria dan terbebas dari gigi berlubang, caranya dengan bergabung dalam kampanye #NominasiSekolah. Diadakan oleh Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang dalam rangka WOHD 2020, Pepsodent bukan hanya merilis kemasan khusus tapi juga mengajak masyarakat untuk berpartisipasi menjadi #PahlawanSenyum.

Cara ikutan #NominasiSekolah gampang banget, kok. Pertama, follow dan like Instagram resmi Pepsodent lalu beli produk Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang ukuran 190gram dan 225gram. Simpan dan kirimkan struk pembelian melalui DM sebagai syarat validasi. Lanjutkan dengan mengunggah fotomu yang sedang melakukan pose #PahlawanSenyum yang ada di Instagram.

Jangan lupa tambahkan lokasi kota tempat sekolah yang kamu nominasikan, lengkap dengan caption berisi alasan menominasikan sekolah tersebut beserta nama dan alamat sekolahnya. Pastikan untuk tag @tanyaPepsodent dan gunakan hashtag #NominasiSekolah dan kirimkan sebanyak-banyaknya hingga 31 Maret 2020.

Nantinya 75 sekolah yang terpilih akan mendapatkan fasilitas kesehatan gigi yang memadai dari Pepsodent. Serunya lagi, kamu yang mengajukan nama sekolah untuk dinominasikan pun punya kesempatan untuk memenangkan hadiah puluhan juta rupiah, lho.

Tunggu apalagi, bantu anak Indonesia terbebas dari gigi berlubang dan dapat tersenyum ceria dalam menggapai mimpinya. Untuk informasi selengkapnya, langsung saja baca di sini. (adv/eth)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading