Sukses

Lifestyle

Hati-Hati, Makan Gula Bisa Melemahkan Imun Tubuh

Fimela.com, Jakarta Imun menjadi hal yang paling hangat dibicarakan saat ini, terutama di tengah pandemi virus Corona. Penyebaran virus Corona ini telah menyebar pada tingkat yang sangat mengkhawatirkan di seluruh dunia.

Satu-satunya yang harus diutamakan dalam kondisi seperti ini adalah imun tubuh yang baik dan sehat. Sayangnya, pengurangan aktivitas, seperti WFH justru membuat kita mengonsumsi banyak makanan yang tidak sehat, terutama gula, benar?

Efek berbahaya darri gula adalah meningkatkan kecemasan dan kematian dini. Bahkan beberapa penelitian menekankan bahwa gula dapat melemahkan imun tubuh, seperti dilansir dari huffpost.com, Senin (30/3/2020).

 

Gula dapat melemahkan imun tubuh

Gula olahan cenderung memiliki efek tidak menyenangkan pada tubuh secara keseluruhan. Mengonsumsi terlalu banyak gula dapat mempengaruhi sel-sel dalam sistem kekebalan tubuh yang menargetkan bakteri.

Kekurangan nutrisi dapat meningkatkan risiko menangkal infeks dan makanan yang tinggi gula biasanya tidak memiliki nutrisi. Gula memicu peradangan tingkat rendah dalam tubuh dan meningkatkan massa yang pada akhirnya berkontribusi pada penyakit kronis, seperti diabetes.

Orang-orang dengan penyakit diabetes cenderung lebih mudah terkena COVID-19 yang disebabkan oleh virus Corona. Penelitian juga menunjukkan bahwa mengonsumsi 75 hingga 100 gram larutan gula dapat menghambat fungsi kekebalan tubuh.

Selain mengurangi gula, kamu bisa mengonsumsi makanan dan minuman sehat agar tubuh kebal terhadap penyakit. Selamat mencoba!

Saksikan video menarik setelah ini

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading