Sukses

Lifestyle

5 Makanan yang Sebaiknya Kamu Konsumsi Setelah Lebaran

Fimela.com, Jakarta Biasanya pada saat lebaran, ada banyak makanan enak yang tidak bisa kita tolak, tentunya karena makanan tersebut sangat menggiurkan. Selain itu momen lebaran terkadang membuat kita terlena sehingga kita kehilangan kontrol diri dengan sajian-sajian lezat yang ada didepan mata.

Bahkan bagi kamu yang sudah susah payah melakukan program diet selama lebaran bisa jadi perjuangan dietmu sia-sia jika pada saat lebaran kamu tidak membatasi makanan apa saja yang masuk ke mulutmu. Oleh karena itu, perlu kamu ingat bahwa pada saat lebaran kamu juga harus mengontrol makanan.

Walaupun lezat dan nikmat, beberapa sajian makanan saat lebaran apabila dikonsumsi secara berlebihan akan menimbulkan dampak yang kurang baik bagi kesehatan. Ancaman lemak jahat, naiknya gula darah, hingga makanan berkolesterol tinggi siap menerkam kamu jika kamu tidak membatasi makanan yang kamu konsumsi saat lebaran.

Untuk mencegahnya, ada beberapa anjuran yang bisa kamu ikuti, salah satunya adalah mengkonsumsi makanan-makanan berikut ini. Fimela.com akan membagikan informasi 5 makanan yang sebaiknya kamu konsumsi setelah lebaran. Rekomendasi makanan ini akan sangat berguna bagi kesehatan tubuhmu.

Sayuran Hijau

Makanan yang sebaiknya kamu konsumsi setelah lebaran adalah sayuran hijau. Perlu kamu ketahui bahwa sayur-sayuran hijau dapat membantu tubuh mengeluarkan racun-racun yang ada didalam tubuh. Racun tersebut akan dikeluarkan dari saluran pencernaan dengan lancar karena sayur-sayuran juga bermanfaat untuk mengatasi sembelit dan susah buang air besar.

Pada saat lebaran, tanpa sadar kamu melahap semua makanan tanpa mempertimbangkan apakah makanan tersebut sehat untuk dikonsumsi oleh tubuhmu atau tidak. Salah satu makanan lezat yang perlu kamu batasi saat lebaran adalah opor dan rendang karena dapat menaikkan kolesterol dan tekanan darah secara cepat. Tentunya ini sangat berbahaya bagi tubuh.

Oleh karenanya, untuk menyeimbangkan dan mencegah gangguan kesehatan akibat makanan yang kamu konsumsi pada saat lebaran, sebaiknya kamu mengkonsumsi sayuran hijau. Kamu bisa menyajikannya dalam bentuk sup, makanan berkuah juga biasanya berpengaruh dengan kesehatan dan kelencaran sistem pencernaan makanan dalam tubuh.

Kacang-Kacangan

Kedua, makanan yang sebaiknya kamu konsumsi setelah lebaran ialah kacang-kacangan. Rekomendasi kacang yang baik untuk kamu konsumsi ialah kacang kenari dan almond. Kenari dan almond bermanfaat untuk mengembalikan berat badan tubuh yang mulai naik akibat banyak mengkonsumsi makanan saat lebaran.

Jenis kacang-kacangan dapat menjadi senjata terbaik untuk membakar lemak dan menurunkan berat badan. Kandungan omega-3 dan kalsium pada kacang sangat efektif dalam mengembalikan bentuk tubuh. Tentunya sangat cocok untuk kamu yang ingin melanjutkan program diet setelah ramadan.

Buah Apel

Selanjutnya, makanan yang sebaiknya kamu konsumsi setelah lebaran ialah bua apel, buah yang satu ini kaya akan kandungan flavonoid yang efektif dalam menghancurkan lemak. Bisa dibilang, apel merupakan salah satu buah favorit bagi mereka yang sedang menjalankan program diet.

Menurut beberapa penelitian, perempuan yang sering mengkonsumsi flavonoid pada buah apel, memiliki peningkatan indeks massa (berat) tubuh yang lebih rendah daripada perempuan yang jarang mengkonsumsinya. Maka dari itu, sebaiknya setelah lebaran kamu mulai menyetok banyak buah apel di kulkas agar beerat dan bentuk tubuhmu terjaga.

Yoghurt

Selain makanan, kamu juga perlu mengkonsumsi yoghurt setelah lebaran, hal ini karena yoghurt merupakan minuman sehat yang dapat melancarkan sistem pencernaan tubuh sekaligus membersihkan usus dan lambung.

Buat kamu yang tidak ingin mengalami gangguan pencernaan seperti susah buang air besar dan sembelit, maka kamu harus mulai rajin mengkonsumsi yoghurt. Tidak perlu takut dengan rasanya yang asam, untuk menangkal rasa asamnya, kamu bisa mengkombinasikannya dengan dengan buah-buahan dan menjadikannya minuman smoothies.

Air Putih

Terakhir, ada air putih yang wajib kamu konsumsi, kelihatan sederhana namun, air putih menyimpan banyak sekali manfaat. Tubuh kita sangat membutuhkan cairan yang bisa didapatkan dengan banyak mengkonsumsi air putih.

Dianjurkan untukmu mengkonsumsi air putih dalam sehari sekitar 2 liter air atau setara dengan 8 gelas. Banyak mengkonsumsi air putih akan membantu melancarkan kondisi pencernaan serta tubuh secara keseluruhan, sehingga tubuhmu senantiasa segar dan terhindar dari bahaya dehidrasi.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading