Sukses

Lifestyle

Cara Membuat Puding Kopi yang Lembut

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Puding cokelat sudah biasa, jika suka sekali minum kopi sepertinya puding kopi bisa jadi pengganti camilan manis yang enak di rumah. Ini dia cara membuatnya.

Bahan:

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 1 bungkus santan kara
  • 2 bungkus kopi instan
  • 2 sdm kental manis
  • 2 sdm gula pasir
  • sejumput garam
  • 500 ml air atau secukupnya
  • 200 ml air panas

Cara Membuat:

  1. Seduh kopi dengan air panas 200 ml. Masukkan santan dan sejumput garam, aduk rata.
  2. Saring dan tuang kopi ke dalam panci, tuang air dan rebus. Ketika hampir panas, masukkan agar-agar plain. Aduk rata.
  3. Masukkan gula dan kental manis, aduk rata hingga mendidih.
  4. Tuang ke dalam wadah cetakan. Biarkan dingin.

Simpan puding di dalam kulkas dan nikmati selagi dingin.

#ChangeMaker with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading