Sukses

Lifestyle

Hadirkan Narasumber Kece, Future Financial Festival 2020 Cocok Banget Buat Milenial

Fimela.com, Jakarta Mengatur keuangan yang tepat dewasa ini bukan hanya penting dilakukan oleh orang-orang yang sudah berkeluarga, tetapi juga perlu banget dipahami oleh anak-anak muda, terutama generasi milenial. Hal ini karena pemahaman tersebut dibutuhkan untuk membangun masa depan yang lebih baik juga.

Kabar baiknya, kamu bisa mendapatkan beragam wawasan baru seputar perencanaan keuangan ini dengan ikutan Future Financial Festival (FFF) 2020. Seperti namanya, acara ini merupakan festival financial berformat online yang bisa diikuti oleh siapapun.

FFF 2020 bakal dilangsungkan pada 25-26 Juli 2020, dan bisa disaksisikan secara gratis. Sementara Group CEO Samara Media & Entertainment Ben Soebiakto mengatakan, ide pembuatan FFF 2020 ini tercetus atas keprihatinan terhadap kesulitan ekonomi yang kini dialami banyak orang selama wabah pandemi Covid-19.

Cocok Banget Buat Milenial

Lebih lanjut, Ben menjelaskan jika FFF 2020 ini cocok banget buat milenial, meski nggak menutup kemungkinan orang-orang dengan usia lebih tua ada banyak yang ikutan. Hal ini karena FFF 2020 bisa menjadi ajang pembelajaran bagi milenial, khususnya dalam memahami investasi jangka panjang.

Terlebih dari segi format acara, FFF 2020 nggak hanya menghadirkan kelas makro ekonomi, sesi talks (seputar banking talks, stock market talks, dan sebagainya), tetapi juga ada live music, sehingga makin cocok buat anak muda.

"Itu supaya orang enggak capek dengerin sebuah knowledge tentang finance. Kadang-kadang masyarakat awam belum terbiasa dengar seperti itu. Jadi setiap berapa sesi kita selingin dengan musik," ujar dia.

 

Hadirkan Narasumber Kece

Acara FFF 2020 makin menarik karena banyak menghadirkan narasumber kece yang berkompeten banget di bidang finansial. Saking kecenya, Future Financial Festival 2020 bakal terbagi dalam 36 sesi yang diisi oleh 70-80 pembicara ahli di bidangnya, termasuk Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Riset dan Teknologi Bambang Brodjonegoro.

Makanya, jangan sampai ketinggalan acaranya. Sebab, sebanyak 24 sesi bisa diakses secara gratis, sementara 12 yang berbayar bisa dibeli secara daring melalui Vidio.com, Go-Tix ataupun Loket.com. Sementara untuk sesi berbayar bisa dibeli seharga Rp700 ribu.

Selain itu, menurut Ben, pihaknya juga menyediakan paket pembelian tiket untuk sekelompok orang, seperti dengan harga Rp1,995 juta untuk 3 orang. "Terus ada package buat 5 orang, Rp 3,150 juta. Lalu untuk yang 10 orang ini mungkin yang paling efisien, Rp5,9 juta harganya," jelas dia.

Acara FFF 2020 yang digelar selama dua hari ini sendiri ditargetkan bisa menarik pengunjung virtual hingga 50 ribu orang. Jadi, pastikan kamu termasuk salah satu peserta yang ikutan gabung di FFF 2020, ya!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading