Sukses

Lifestyle

Update Virus Corona 25 Juli 2020, Pasien Sembuh Capai 55.354 Orang

Fimela.com, Jakarta Perkembangan kasus virus corona di seluruh dunia masih jadi perhatian. Di Indonesia, pada Sabtu (25/7/2020) mencatat ada penambahan kasus sembuh yang cukup banyak.

Seperti yang dilansir dari Liputan6.com, hingga kini, ada penambhan kasus sembuh dari virus corona sebanyak 55.354 orang. Hal in dsampaikan oleh Kementerian Kesehatan melalui Satgas Penanggulangan Covid-19 dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) pada laman www.covid19.go.id, Sabtu (25/7/2020).

Perkantoran jadi tempat yang rentan virus corona

Sementara, penambahan kasus positif hari ini ada 1.868 orang. Sehingga total keseluruhan jumlah pasien yang dinyatakan terpapar Covid-19 mencapai 97.286 orang.

Adapun jumlah pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 hari ini mencapai 49 orang. Maka total akumulatif hingga hari ini tercatat ada 4.714 orang di Tanah Air yang meninggal dunia karena terpapar virus Corona.

Data update pasien virus Covid-19 ini tercatat sejak Jumat, 24 Juli 2020 pukul 12.00 WIB hingga hari ini pukul 12.00 WIB.

"Komunitas perkantoran dan komunitas warga adalah salah satu tempat yang paling rawan penyebaran. Di tempat seperti ini harus jaga jarak dan saling mengingatkan," kata Anies dalam video YouTube Pemprov DKI Jakarta, Sabtu (25/7/2020).

Dalam transisi New Normal, masyarakat diharapkan lebih berhati-hati dalam beraktivitas di luar rumah dan memperhatikan protokol kesehatan yang diterapkan.

 

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading