Sukses

Health

Manfaat Daun Sirsak untuk Kolesterol dan Kesehatan Tubuh

Fimela.com, Jakarta Sirsak adalah buah yang terkenal karena memiliki banyak manfaat. Sirsak berasal dari negara Amerika Tengah dan Amerika Selatan, yang banyak tumbuh di negara Indonesia. Sirsak juga sering kali disebut dengan nangka Belanda atau durian Belanda, karena memiliki bentuk yang hampir sama dengan durian.

Sirsak memiliki rasa yang manis dan asam yang bisa membuat tubuh segar. Sirsak biasanya diolah menjadi minuman, manisan, dodol atau dikonsumsi secara langsung. Tak hanya buah sirsak yang baik dikonsumsi karena memiliki kandungan karbohidrat, vitamin C, vitamin B dan serat.

Daun sirsak juga sangat baik dikonsumsi untuk membantu menjaga kesehatan tubuh, agar tidak mudah terserang penyakit. Daun sirsak sering kali digunakan untuk bahan obat-obatan tradisional. Berikut manfaat daun sirsak yang baik untuk kolesterol dan kesehatan tubuh lainnya:

Manfaat Daun Sirsak

1. Mengontrol Kolesterol

Daun sirsak memiliki manfaat yang sangat baik untuk tubuh, yaitu bisa membantu mengontrol kolesterol yang ada di dalam tubuh. Kolesterol terbagi menjadi kolesterol jahat dan kolesterol baik. Kolesterol jahat bisa menyebabkan penyakit jantung dan pengerasan pada pembuluh darah.

Untuk Sahabat Fimela yang memiliki kolesterol tinggi, akan sangat rentan terkena penyakit diabetes, jantung dan gangguan ginjal, sangat dianjurkan untuk mengonsumsi daun sirsak, yang diolah menjadi pengobatan tradisional untuk membantu mengontrol kolesterol. Gunakan 10 lembar daun sirsak yang sedikit tua, kemudian rebus daun sirsak menggunakan 3 gelas air, dan biarkan air mendidih hingga tersisa setengah saja. Kemudian konsumsilah secara rutin pada pagi hari.

2. Mencegah Kanker

Daun sirsak juga bsia digunakan untuk membantu mencegah penyakit kanker, dan sering digunakan sebagai obat tradisional untuk menyembuhkan penyakit kanker. Daun sirsak dipercaya bisa membantu lebih cepat menghambat sel kanker untuk berkembang di dalam tubuh, daripada pada saat melakukan kemoterapi. Hal ini disebabkan karena daun sirsak memiliki kandungan acetogenin, yang memiliki fungsi untuk membantu menghambat pertumbuhan sel kanker, dan membantu menghambat perkembangan sel tumor.

Manfaat Daun Sirsak

3. Mengobati Asam Urat

Manfaat mengonsumsi daun sirsakyang selanjutnya, yaitu bisa membantu mengobati asam urat secara tradisional. Asam urat merupakan sebuah penyakit yang biasanya menyerang persendian. Asam urat ditandai dengan adanya rasa nyeri dibagian sendi karena terjadi pembengkakan pada sendi. Asam urat biasanya menyerang jari tangan, lutut, pergelangan kaki dan jari kaki. Daun sirsak memiliki kandungan acetogenin, annocatalin, asam gentisic, annomuricin, caclourin dan asam linoleat, yang bisa membantu menyembuhkan sakit asam urat.

4. Melancarkan Sistem Pencernaan

Daun sirsak juga sangat baik dikonsumsi, karena bisa membantu melancarkan sistem pencernaan. Pencernaan yang tidak lancar, biasanya menyebabkan penyakit seperti sembelit atau gangguan pada lambung. Daun sirsak memiliki kandungan vitamin, mineral dan kalsium yang sangat kaya, sehingga bisa membantu melancarkan sistem pencernaan, dan mencegah penyakit yang timbul pada pencernaan. Pencernaan yang lancar juga akan membuat berat badan menjadi lebih ideal.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading