Sukses

Lifestyle

4 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Meminjamkan Uang Kepada Seseorang

Fimela.com, Jakarta Sering kita menjadi tempat untuk meminjam uang bagi teman atau keluarga. Setiap orang tentu ingin membantu keluarga teman dan keluarga yang mebutuhkan bantuan. Tetapi terkadang menjadi sangat pemikir ketika terjadi suatu masalah keuangan di masa lalu, baik itu peminjaman uang yang tidak dikembalikan atau juga kita yang sedang mengalami kesulitan itu sendiri. Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan saat dirimu meminjamkan uang kepada teman atau keluarga.

Ikuti Hatimu

Terlalu sering orang waspada untuk menolak permintaan pinjaman uang karena mereka takut menjadikan hubungan lebih tegang atau dianggap egois. Tidak ada hubungan yang harus bergantung pada kemampuan seseorang untuk meminjamkan uang. Jika tidak akan menyakiti, itu mungkin tidak memiliki fondasi yang cukup kuat seperti yang dirimu pikirkan. Beberapa orang merasa seperti pahlawan, seperti mereka datng untuk menyelamatkan dari masalah sulit ini, itu adalah pilihan emosional, bukan pilihan yang bijaksana secara finansial.

Perhatikan Alternatif

Penolakan sepintas bisa dibayangkan bisa menyebabkan perasaan terluka. Jika dirimu menilak untuk permintaan uang dari seseorang, jelaskan langkah-langkah yang dapat diambil peminjam untuk menyelesaikan sendiri situasi tersebut.

Jangan Menarik Dana Pensiun

Beberapa orang mungkin telah memberikan pinjaman memasukkan dana aman mereka untuk memenuhi permintaan pinjaman. Itu adalah kesalahan, menggunakan dana pensiun untuk mengutangi bukan pilihan yang bijak. Ini akan membuatmu mengalami kesulitan jika dirimu sedang membutuhkan uang jika teman atau keluarga tidak segera mengembalikan uang tersebut.

Jangan Takut untuk Mengatakan Tidak

Sementara kebanyakan orang ingin membantu seseorang yang sedang mengalami kesulitan. Jika dirimu memang benar-benar tidak dapat memberikan bantuan jangan takut untuk mengatakan tidak. Mungkin akan berat bagimu untuk mengatakan tidak, tetapi seperti saran yang sebelumnya, sebaiknya ikuti kata hatimu.

Berikut tadi beberapa cara yang dapat dilakulakukan saat sebelum meminjamkan uang kepada teman atau kerabat.

Cek Video di Bawah Ini

#Changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading