Sukses

Lifestyle

Bagikan Kiat Sukses Berbisnis, Mandiri Karnaval 2020 Hadirkan Talkshow Keren dari Para Inspiring Speaker

Fimela.com, Jakarta Sukses berbisnis di usia muda, hampir menjadi mimpi sebagian besar orang. Apalagi jika bisnis tersebut bagian dari hobi dan cita-cita sejak lama, tentu akan begitu membanggakan jika mampu menuai kesuksesan. Hanya saja, tak mudah bagi sebagian orang untuk membulatkan tekad dalam mengawali bisnis dari awal.

Meski begitu, bukan artinya tak ada jalan. Kamu bisa memantapkan hati sembari mematangkan rencana, dengan belajar dari para pebisnis yang lebih dulu sukses. Salah satunya dengan ikutan talkshow seru dari para inspiring speaker di acara Mandiri Karnaval 2020.

Hadir dalam Program MANDIRI BANGGA BUATAN INDONESIA

Mandiri Karnaval 2020 menghadirkan beberapa program menarik yang seru banget buat diikuti. Salah satunya adalah program MANDIRI BANGGA BUATAN INDONESIA. Lewat program ini kamu bisa mendapatkan banyak sekali informasi, ide bisnis, maupun pengalaman baru dalam membangun bisnis dari para pebisnis sukses, seperti Bernhard Suryaningrat yang merupakan CEO NeverTooLavish. Selain itu, kamu juga bisa menikmati fashion show bertajuk 'Selaras' dari Denny Wirawan. Perancang busana terkenal tersebut bakal menampilkan karya tenun tradisional secara spesial untuk memeriahkan Mandiri Karnaval 2020.

Nikmati Hiburan Seru dari Para Musisi dan Komika

Di samping talkshow juga fashion show, Mandiri Karnaval 2020 juga akan menghadirkan hiburan yang terbagi dalam dua program. Kamu bisa menikmati kocaknya para komika dengan beragam materi stand up comedy yang mengocok perut lewat program MANDIRI TERTAWA. Apalagi yang bakal menghiburmu adalah para komika beken, seperti Rigen, Marshel dan Awwe.

Tak hanya itu, hiburan pun bisa kamu dapatkan lewat program MANDIRI BERKREASI yang menggandeng sejumlah musisi top tanah air. Dari Tiara Andini, RAN, hingga KAHITNA. Mereka bakal menampilkan hits-hits terbaik yang tentunya dibalut dengan penampilan spesial di acara Mandiri Karnaval 2020. Acara perayaan hari jadi ke-22 Bank Mandiri ini pun makin lengkap dengan aksi charity. Kegiatan sosial tersebut dilakukan dengan membagikan 12.000 paket sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19 di sekitar kantor Bank Mandiri seluruh Indonesia.

Bukan sampai di situ saja, Bank Mandiri pun juga akan mendonasikan dana sebesar Rp2.200,- dari setiap transaksi yang dilakukan nasabah menggunakan kartu debit atau kartu kredit Bank Mandiri para periode 2-3 Oktober 2020. Nantinya donasi yang terkumpul akan digunakan untuk membeli Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga kesehatan.

Dengan serangkaian program yang dihadirkan, Mandiri Karnaval 2020 bukan saja bakal menambah wawasanmu dalam membangun atau mengawali bisnis dari para inspiring speaker, tetapi juga memberikan banyak hiburan yang bisa jadi obat pengusir penat saat berada di rumah saja. Jadi, jangan sampai melewatkan serunya Mandiri Karnaval 2020 pada 3 Oktober 2020 pukul 16.00-20.00 WIB secara live streaming di Vidio. Lebih lanjut, ketahui informasi selengkapnya di sini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading