Sukses

Lifestyle

5 Resep Seblak Pilihan yang Sedap dan Simpel Dibuat Sendiri

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Saat sedang turun hujan, biasanya kita ingin menikmati hidangan hangat dengan cita rasa pedas. Seblak menjadi salah satu hidangan yang paling cocok menemani di saat seperti itu. Atau ketika ingin menikmati makanan yang meningkatkan nafsu makan, seblak pun bisa jadi pilihan.

Kali ini Fimela akan membagikan lima resep seblak pilihan yang bisa dibuat sendiri di rumah. Apa saja? Selengkapnya, langsung saja simak di sini, ya.

1. Seblak Makaroni Pedas

Bahan-Bahan

  • 100 gram makaroni spiral
  • 2 butir telur ayam
  • 4 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 10 buah cabai rawit
  • 2 buah cabai rawit
  • 1 ruas kencur
  • 450 ml air
  • garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat

1. Haluskan cabai, bawang merah, bawang putih, kencur, gula, dan garam.

2. Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu hingga harum.

3. Tuang air, didihkan.

4. Masukkan makaroni. Tambahkan kaldu bubuk. Koreksi rasa.

5. Masukkan telur, orak-arik sebentar. Masak sampai makaroni empuk.

Selamat mencoba!

2. Seblak Mie

Bahan-Bahan

  • 2 keping mi kuning
  • 1 buah sosis, potong-potong
  • 1 butir telur ayam
  • 1 buah baso ayam, potong-potong
  • 1 genggam kerupuk
  • 3 helai kol putih, potong-potong
  • 2 lembar daun jeruk purut
  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 5 buah cabai rawit
  • 5 buah cabai merah besar
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula
  • 2 sdm minyak goreng
  • air secukupnya

Cara Membuat

1. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan cabai rawit.

2. Tumis bumbu halus. Tambahkan daun jeruk purut. Tumis hingga harum.

3. Tambahkan air. Setelah air mendidih, masukkan kol, sosis, dan baso. Masak sebentar.

4. Tambahkan kerupuk dan mi. Tambahkan garam dan gula. Koreksi rasa.

5. Masukkan telur, aduk sebentar dan masak hingga bumbu meresap. Angkat dan sajikan.

Selamat mencoba!

3. Seblak Kwetiau

Bahan:

  • 1 keping kwetiau
  • 1 buah dada ayam, potong-potong tipis
  • 1 buah sosis, iris tipis
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 2 batang daun bawang, iris tipis
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus tiram
  • gula dan garam secukupnya

Bumbu halus:

  • 3 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah
  • 2 ruas kencur
  • 5 buah cabai rawit atau sesuai selera
  • 1 buah cabai merah

Cara Membuat

  1. Rebus kwetiau dengan sedikit minyak hingga matang, tiriskan.
  2. Rebus sebentar daging ayam, tiriskan. Panaskan sedikit minyak, tumis sebentar hingga kecokelatan, masukkan kecap dan saus tiram, aduk merata. Angkat.
  3. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun bawang dan sosis, tumis lagi hingga sosis tampak matang.
  4. Tuang telur dan orak arik bersama bumbu. Masukkan kwetiau dan sedikit air, aduk rata dengan bumbu.
  5. Masukkan garam dan gula secukupnya, setelah sedap, angkat. Tuang topping ayam di atas seblak kwetiau.

4. Seblak Belacan

Bahan:

  • 100 gr kerupuk mentah
  • 2 buah sosis, iris tipis
  • 1 butir telur
  • 2 batang daun bawang, iris tipis
  • sawi secukupnya

Bumbu halus:

  • 2 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 5 buah cabai rawit
  • 1 buah cabai keriting
  • 2 cm kencur
  • 1 sdt belacan (bisa diganti terasi)

Cara Membuat

  1. Rendam kerupuk mentah di dalam air panas selama kurang lebih 1 jam.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang. Tuang sedikit air dan masukkan sawi. Tumis hingga layu.
  3. Masukkan kerupuk yang sudah empuk dan sosis, aduk rata.
  4. Kocok telur dan tuang ke dalam seblak, aduk rata hingga telur matang. Masukkan daun bawang dan tes rasa. Tambahkan garam dan gula, masak hingga matang dan air berkurang.

5. Seblak Sosis

Bahan

  • 50 kerupuk kanji mentah (rendam dengan air panas hingga bantat atau empuk sesuai selera)
  • 1 butir telur ayam
  • 1 batang daun bawang (cincang kasar)
  • 2 buah sosis (potong serong)
  • Kubis (secukupnya, iris sesuai selera)
  • Minyak goreng (secukupnya)

Bumbu Halus

  • 1 sdt garam
  • 1 siung bawang putih
  • 1 siung bawang merah
  • 2 ruas jari kencur
  • Penyedap masakan (sesuai selera)
  • 5 buah cabai rawit

Cara Membuat

  1. Siapkan semua bahan, rendam kerupuk mentah hingga bantat atau cukup empuk.
  2. Tiriskan kerupuk, beri sedikit minyak goreng agar kerupuk tidak menyatu satu sama lain.
  3. Haluskan semua bumbu.
  4. Tumis bumbu hingga aromanya harum.
  5. Masukkan daun bawang, sosis, kubis dan kerupuk, aduk rata.
  6. Tambahkan telur yang sudah dikocok ke dalam wajan, aduk rata agar menjadi telur orak-arik.
  7. Tambahkan sedikit air dan masak hingga mendidih.
  8. Koreksi rasa, tambahkan garam atau penyedap masakan sesuai selera.
  9. Angkat seblak yang telah matang, sajikan selagi masih panas.

 Semoga resep pilihan di atas bermanfaat, ya. Selamat mencoba.

 

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading