Sukses

Lifestyle

Cara Membuat Klepon Pink dengan Pewarna Alami

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Biasanya untuk membuat kue klepon kita menggunakan pasta pandan atau pewarna hijau. Nah, kali ini ada resep yang berbeda. Kita bisa membuat klepon pink dengan pewarna alami. Selengkapnya langsung simak cara membuatnya berikut ini.

Bahan-Bahan

  • 800 gram ubi jalar
  • 250 gram tepung sagu
  • 150 ml jus bit (dari buah bit yang diblender dengan air, lalu disaring)
  • 1/2 butir kelapa setengah tua, parut
  • 3 lembar daun pandan
  • gula merah secukupnya, disisir

Cara Membuat

1. Ubi jalar yang sudah dikupas, dikukus hingga empuk. Lalu, lumatkan selagi panas. Sisihkan.

2. Buat adonan biang. Caranya campur jus bit dengan 2 sdm tepung sagu. Aduk hingga sagu larut, panaskan dengan api kecil sampai teksturnya seperti lem.

3. Campur ubi dengan sisa telung sagu. Aduk rata.

4. Masukkaan adonan biang ke adonan ubi. Uleni hingga kalis. Tambahkan air bila perlu.

5. Pulung adonan. Beri isian gula merah.

6. Didihkan air dengan daun pandan.

7. Masukkan klepon. Masak hingga mengapung, biarkan beberapa saat sebelum diangkat dan ditiriskan. Lakukan sampai semua bahan adonan klepon habis.

8. Kukus kelapa parut dengan sedikit garam.

9. Gulingkan klepon dengan kelapa parut. Sajikan.

Selamat mencoba!

 

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading