Sukses

Food

Resep Sop Ayam Kampung Empuk

0(0)

Waktu Pembuatan40 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ingin masak aya kampung namun bingung mau diolah apa? Ayam kampung enak sekali diadikan sop yang gurih dengan kuah kaldu yang sedap. Cocok untuk semua anggota keluarga di rumah, mulai dari anak-anak hingga orantua. Sop ayam kampung juga lebih sehat karena memiliki lemak yang lebih sedikit daripada ayam potong. Ini dia cara membuat sop ayam kampung yang enak dan empuk.

Bahan:

  • 1 ekor ayam kampung, potong-potong jadi 8 bagian
  • 2 buah wortel, potong-potong
  • air untuk merebus secukupnya

Bumbu:

  • 7 siung bawang putih, memarkan
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 1 buah bawang bombay, potong dadu
  • 1 sdt ebi
  • 2 batang seledri
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 1/4 sdt pala bubuk
  • 1/2 sdt kaldu ayam bubuk
  • 4 butir cengkeh
  • garam dan gula secukupnya

Cara Membuat:

  1. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih dan jahe hingga harum. Angkat dan ulek halus bumbu ini. Masukkan
  2. Rebus air. Masukkan ayam dan bumbu bawang yang sudah dihaluskan. Masukkan semua bumbu lainnya. Masak hingga ayam matang dan empuk.
  3. Jika ingin lebih cepat, bisa menggunakan panci presto. Masak selama 30 menit agar daging ayam empuk.
  4. Jika menggunakan panci biasa, pastikan airnya agak banyak dan merebus ayam agak lama.
  5. Jika ayam sudah empuk, masukkan wortel terakhir agar wortel tidak kehilangan nutrisinya. Rebus hingga wortel empuk. Angkat.

Sajikan sop ayam kampung empuk dengan nasi dan sambal cabai rawit.

#ElevateWomen with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading