Sukses

Lifestyle

Hari Kesehatan Sedunia 2021: Dunia yang Lebih Adil dan Sehat

Fimela.com, Jakarta Pada Rabu (7/4/21) kemarin, dunia merayakan Hari Kesehatan Dunia. Dalam rangka merayakan hari bersejarah dan istimewa ini, WHO mengangkat sebuah kampanye untuk membangun dunia yang lebih adil dan sehat. 

Pasalnya, WHO menyebutkan dalam laman resminya, dunia ini tidak seimbang. Apalagi dengan adanya pandemi Corona, sebagian orang bisa menjalani hidup yang lebih sehat dan memiliki akses terhadap palayanan kesehatan. 

Namun, di belahan Bumi lainnya, banyak orang yang berjuang untuk hidup. Bahkan untuk makan dan juga memiliki tempat tinggal yang lebih layak. Belum lagi masalah minimnya akses terhadap air bersih, makanan yang aman dan sehat, hingga pelayanan kesehatan yang memadai. 

Namun, meski dunia kini tidak adil dan seimbang, namun keadaan ini sebenarnya dapat dicegah dengan berbagai cara. WHO mengajak para pemimpin di dunia untuk memastikan agar semua orang dapat akses pelayanan kesehatan yang berkualitas. 

Dampak Pandemi Corona

COVID-19 menghantam semua negara dengan kerasnya, tetapi dampaknya paling parah pada komunitas yang sudah rentan. Seperti mereka yang mudah terpapar penyakit, dan cenederung tidak memiliki akses ke pelayanan perawatan kesehatan, kapanpun, dan dimana pun mereka membutuhkannya.

#elevate women

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading