Sukses

Lifestyle

Seorang Pria Menyentuh Wajahmu, Apa Artinya?

Fimela.com, Jakarta Wajah adalah salah satu fitur fisik dari seorang individu yang diperhatikan dalam pertemuan pertama. Itu sebabnya wajah dianggap sebagai area pribadi. Sentuhan pada wajah pun bisa diartikan dengan cara yang berbeda, apalagi kalau sentuhan itu dilakukan oleh pria pada perempuan.

Melansir laman hernorm.com, menurut pakar bahasa tubuh, bahasa tubuh bersifat informatif karena bahasa tubuh seseorang memberi petunjuk tentang pikiran dan perasaan seseorang, meski dia tak mengatakan apa-apa. Ketika kita memerhatikan bahasa tubuh seseorang, maka kita bisa mengetahui maksud atau arti tertentu orang tersebut.

Kali ini yang kita bahas adalah ketika ada pria yang menyentuh wajah perempuan. Melansir laman hernorm.com, ada beberapa arti ketika seorang pria menyentuh wajah perempuan. Mari kita coba ungkap satu per satu di sini.

1. Dia Menyukaimu

Jika seorang pria menyentuh wajahmu beberapa kali, apalagi jika dia melakukannya ketika hanya berduaan saja denganmu, ini bisa jadi pertanda dia menyukaimu. Dia tertarik padamu. Ada kemungkinan dia ingin lebih dekat denganmu, sehingga melakukan gerakan atau memberi sentuhan yang mengungkapkan bahasa tubuh ada ketertarikan darinya kepadamu.

2. Dia Ingin Melindungimu

Seorang pria akan menyentuh wajahmu karena dia ingin memastikan kamu terlindungi. Misal, ketika dia tahu kamu sedang sedih, sentuhannya padamu di wajah merupakan caranya untuk menghiburmu. Mungkin dia akan menyentuh dagumu dan mengarahkannya mendekat padamu untuk menjaga kontak mata. Atau dia akan menangkupkan kedua tangannya pada wajahmu untuk memintamu lebih dekat kepadanya.

3. Dia Menunjukkan Dominasinya

Sebagian pria ada yang menyentuh wajah perempuan untuk memperlihatkan dominasinya. Dia ingin memperlihatkan posisinya yang lebih tinggi darimu. Biasanya sentuhan yang dilakukan cukup kencang dan kadang dilakukan langsung tanpa segan-segan di depan umum.

4. Dia Menggodamu

Dia sedang menggodamu dan ingin mendapatkan perhatianmu. Dia melakukannya dengan menyentuh lembut wajahmu atau pipimu. Sentuhan ini juga bisa jadi pertanda adanya ketertarikan seksual.

5. Dia Merasa Nyaman di Dekatmu

Saat pria menyentuh wajahmu, ini juga bisa jadi pertanda dia merasa cukup nyaman denganmu. Ada rasa nyaman yang kemudian membuatnya cukup berani untuk menyntuhny. Namun, kalau merasa tak nyaman dengan sentuhannya, kamu boleh saja menolak atau menghindar.

Tentu saja arti dari sentuhan ini bisa bermacam-macam, tergantung dari situasi, konteks, dan bentuk komunikasi yang terjalin. Bisa karena ada ketertarikan, tapi bisa jadi sebatas candaan. Satu hal lagi yang sangat penting digarisbawahi adalah bahwa kita berhak dan boleh menolak sentuhan dari pria kalau kita merasa tidak nyaman. Bagaimana pun, kenyamanan hingga keamanan diri kita tetap jadi prioritas utama.

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading