Sukses

Lifestyle

Cara Ririn Ekawati Menerapkan Protokol Kesehatan di Rumah

Fimela.com, Jakarta Peningkatan angka COVID-19 kian melonjak drastis. Bahkan, Dokter Spesialis Penyakit Dalam atau Vaksinolog, Dirga Sakti Rambe mengatakaan saat ini Indonesia telah menghadapi ledakan kasus COVID-19 yang ke-2.

Berbagai macam upaya telah dilakukan untuk melindungi diri. Salah satunya dengan memperbarui protokol kesehatan di rumah. Ririn Ekawati, selebriti tanah air ini selalu punya caranya tersendiri dalam menjaga kesehatan keluarga kecilnya, termasuk dengan memperketat protokol kesehatan.

Perempuan yang baru melepas status janda setelah dinikahi Ibnu Jamil ini mengatakan dirinya tak bosan-bosan mengingatkan suami dan anak-anaknya untuk tetap waspada dan menjaga protokol kesehatan saat ke luar rumah. Bahkan, Ririn Ekawati selalu menyediakan perlengkapan perang untuk keluarga tercintanya.

“Aku selalu menyediakan perlengkapan perang untuk suami dan anak-anakku. Perlengkapan perang itu terdiri dari sabun cuci tangan, hand sanitizer, masker ganti, dan antiseptik. Tak lupa aku juga mengingatkan mereka untuk menghindari kerumunan dan menjaga protokol kesehatan,” ujar Ririn Ekawati dalam pertemuan virtual, Kamis (17/06/2021).

Selalu mandi setiap keluar rumah

Satu hal penting dalam menerapkan protokol kesehatan ialah mandi setelah beraktivitas di luar rumah. Ibu dari dua anak ini mengungkapkan dirinya tak membatasi keluarganya untuk keluar rumah, kendati demikian harus tetap waspada dan rajin membersihkan diri.

“Hal terpenting setelah keluar rumah adalah kami harus langsung mandi. Sesering suamiku dan anak-anakku keluar rumah, maka sebanyak itu pula mereka harus mandi. Kalau enggak, kami enggak boleh saling bersentuhan satu sama lain,” lanjutnya.

Selain menjaga kebersihan diri, bagi Ririn kebersihan rumah juga menjadi salah satu faktor penting yang tak boleh terlewatkan. “Ketika rumah bersih, maka keluarga yang berada di rumah ikut terjaga kesehatannya,” kata perempuan kelahiran Balikpapan itu.

Rutin mengganti masker setiap 4 jam sekali

Melihat ledakan kasus COVID-19 membuat Ririn semakin upgrade dalam hal protokol kesehatan. Selain membawa perlengkapan perang, bintang dari 'Roman Picisan' ini selalu mengingatkan keluarganya untuk mengganti masker minimal setiap 4 jam sekali.

“Aku juga selalu bawa masker di tas aku, minimal setiap 4 jam sekali pasti selalu ganti. Apalagi sekarang SOS mengeluarkan surgical mask yang telah teruji BFE mampu memberikan perlindungan hingga 96%. Oleh karena itu, aku jadi jauh lebih tenang.” pungkasnya.

Sependapat dengan Ririn, alih-alih menggunakan masker kain, Dirga Sakti juga menganjurkan untuk menggunakan masker medis agar perlindungan lebih maksimal.

“Hanya gunakan masker yang berkualitas, pakai masker medis jangan masker kain. Kalaupun pakai masker kain, tetap harus double dengan masker medis. Masker medis terbukti masih paling efektif, jika digunakan dengan tepat. Saya menyarankan untuk mengganti masker maksimal 6 jam, atau ganti segera setelah masker sudah basah atau kotor,”

“Selain itu jangan lupa terapkam protokol kesehatan 5M yaitu mulai dari Menggunakan Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menghindari Kerumunan dan Mengurangi Mobilitas.” tutup Dirga.

 

Perlindungan maksimal dengan rangkaian produk personal hygiene

Sebagai brand yang memiliki kepedulian besar terhadap perlindungan higienitas dan kesehatan masyarakat Indonesia, SOS Personal Hygiene melalui kampanye #TetapWaspada mengajak masyarakat untuk tidak abai dan terus disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

SOS juga berkomitmen untuk menghadirkan perlindungan terbaik melalui rangkaian produk Personal Hygiene yang lengkap dan teruji klinis keefektifannya. Setelah sebelumnya memiliki Hand Sanitizer dan Hand Wash Antibacterial, Kini SOS hadir melengkapi rangkaian produknya dengan mengeluarkan Antiseptic Liquid, Body Wash dan Barsoap Antibacterial serta yang terbaru SOS Surgical Mask Protection 3-Ply Daily dengan BFE>96%  (Bacterial Filtration Efficiency) & PFE 0,1 Micron (Particle Filtration Efficiency).

Seluruh rangkaian produk SOS memiliki formula yang telah teruji klinis mampu membunuh 99% kuman, bakteri dan virus. Tak hanya itu, SOS juga memberikan rasa tenang lebih bagi masyarakat melalui sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia di seluruh rangkaian produk Personal Hygiene, sehingga dapat mendukung penerapan protokol kesehatan kian maksimal.

 

#Elevate Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading