Sukses

Lifestyle

4 Aktivitas Romantis Saat Berplesir ke Bruges, Belgia

Fimela.com, Jakarta Begitu mendengar nama Belgia, cokelat dan waffles yang harum dan lezat pasti tergambar dalam benak. Namun, Belgia meruapakan destinasi yang terkenal akan makanan dan bangunan-bangunan kunonya. Di negara ini, ada sebuah kota tua yang mulai digemari para turis asing untuk plesiran bersama pasangan. 

Namanya Bruges, sebuah kota tua abad pertengahan yang penuh dengan lorong-lorong dan bangunan-bangunan antik. Kota kecil ini mungkin belum pernah terdengar turis mancanegara, hingga sebuah film berjudul In Bruges muncul. Meski film tersebut menampilkan adegan perkelahian dan kriminal, namun ternyata Bruges sendiri merupakan sebuah kota yang super romantis. 

 

Bruges, tulis Honesymoon Backpackers, menawarkan keindahan kota tua dan sisi romantismenya dengan perahu yang menyusuri sungai di antara rumah dan bangunan-bangunan kuno, juga reruntuhan bangunan peninggalan abad pertengahan. Kalau Sahabat Fimela ingin mengunjungi Bruges dalam waktu dekat bersama pasangan tercinta, berikut rekomendasi aktivitas romantis yang bisa kamu pilih saat berplesir di sana. 

Chocolate Tour

Mengingat cokelat Belgia begitu lezat dan sangat terkenal di seluruh dunia, tentu saja kamu tidak boleh melewatkan aktivitas yang satu ini; chocolate store hopping! Kamu bisa berbelanja berbagai macam jenis cokelat sembari mencobanya. 

Bukan cuma berbelanja, kamu juga bisa mengikut chocolate tour yang akan membawamu ke masa lalu dan melihat sejarah cokelat Belgia. Ada begitu banyak tur privat yang juga akan mengajakmu ke Choco-Story chocolate museum!

Boat Tour

Di tengah-tengah kota terdapat sebuah kanal yang dilewat perahu kayu dan juga cruise. Untuk menambah keromantisan kencanmu bersama pasangan, kamu bisa mencoba boat tour yang sangat romantis. Lihat juga bangunan-bungunan tua dari berbagai angle. 

Beginjnhof

Kalau sudah ke kota romantis ini, jangan lupa untuk mengunjungi Beginjnhof. Ini merupakan spot paling romantis di Bruges, karena kamu bisa melihat begitu banyak bunga bakung yang mekar di musim semi. 

Minnewater Bridge

 

Tidak ada yang lebih romantis dari berjalan-jalan sambil bergandengan tangan di sepanjang jembatan Minnewater. Jadi, masyarakat lokal percaya mengenai kisah Mina dan Stromberg yang nahas. Mereka berdua saling mencintai namun Minna dipaksa sang ayah untuk menikahi pria lain, sementara Stromberg sedang pergi berperang. Minna muda lari ke hutan dan akhirnya mati karena kelelahan. Sementara  Stromberg menghormatinya dengan membangun bendungan untuk menahan arus, menguburnya dan kemudian membiarkan air mengalir di atas kuburan Minna. Karena itulah, danu di bawah jembatan Minnewater ini juga disebut dengan Danau Cinta. 

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading