Sukses

Lifestyle

3 Cara Menjaga Kesehatan Mental dan Fisik dengan Media Sosial

Fimela.com, Jakarta Kesehatan mental dan fisik sangat bekaitan satu sama lain. Terlebih di masa pandemi COVID-19 seperti sekarang ini, menjaga kesehatan fisik akan berpengaruh pada kesehatan mental.

Rasa khawatir yang muncul selama pandemi bisa diatasi dengan olahraga rutin.Namun karena adanya pembatasan aktivitas di luar rumah meningkatkan rasa kebosanan yang berujung pada stres.

Untuk mengatasi hal tersebut, kamu sebenarnya bisa menggunakan media sosial sebagai sarana hiburan sekaligus mendorong aktivitas fisik. Di aplikasi Likee misalnya, sedang populer trend challenge untuk membantu menjaga kesehatan mental dan fisik. Bagaimana caranya?

1. Aktif dengan menggerakkan tubuh

Aktivitas fisik dan olahraga rutin di rumah dapat meningkatkan imunitas tubuh. Setidaknya luang waktu sekitar 30-60 menit untuk menggerakkan tubuh sebagai sarana hiburan dan terapi agar tubuh tidak kaku. Untuk mengabadikan momen berolahraga, kamu bisa mengikuti #KelasDanceLikeeID sebagai motivasi menggerakkan tubuh dengan menyenangkan di rumah.

 

2. Konsumsi makanan sehat

Berdasarkan penelitian US National Library of Medicine, 80% sel imun ada di saluran pencernaan. Sehingga memperhatikan komposisi makanan bergizi memiliki peranan penting dalam menjaga imunitas tubuh.

Tidak semua makanan bergizi itu memiliki rasa yang tidak enak. Kamu bisa membuat smoothies sebagai cara baru mengonsumsi buah dan sayur yang menyenangkan. Kini, banyak tutorial yang bisa kamu dapatkan di media sosial untuk membuat smoothies kaya selera.

3. Me time

Berdasarkan survey dari Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa Indonesia, sebanyak 63,3% responden mengalami peningkatan stress sebagai dampak dari pandemi. Sementara, stres sendiri berdampak pada penurunan kekebalan tubuh yang membuat kita rentan pada penyakit.

Untuk mengurangi stres, kamu bisa meluangkan sedikit waktumu untuk me time atau waktu untuk membahagiakan dirimu sendiri. Tidak perlu keluar rumah, kamu bisa menonotn film favorit, memainkan peralatan makeup, atau mencoba padu padan busana dari koleksi yang kamu miliki.

Simak video berikut ini

#Elevate Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading