Sukses

Lifestyle

7 Kebiasaan Kecil yang Bisa Mengungkap Kepribadian Kita

Fimela.com, Jakarta Orang-orang menunjukkan siapa mereka sebenarnya dengan cara yang sangat halus, termasuk kebiasaannya. Faktanya, pilihan dan preferensi kita hampir sama dengan tipe kepribadian Myers-Briggs kita.

Baca terus untuk mengetahui lebih banyak tentang kebiasaan yang berbicara banyak untuk mengungkapkan tentang kepribadian kita menurut ahli perilaku melansir dari rd.com;

 

1. Cara menggulung tisu toilet

Terapis Gilda Carle, PhD mensurvei 2.000 pria dan perempuan tentang apakah mereka menggantung tisu toilet dalam posisi overhand atau underhand. Hasilnya Dr. carle menunjukkan jika mereka yang memilih overhand lebih dominan sedangkan underhander cenderung lebih tunduk.

2. Pilihan Sepatu

Menurut studi yang diterbitkan dalam Journal of Research in Personality yang meneliti pilihan alas kaki dapat menunjukkan kepribadian seseorang. Hasilnya menunjukkan orang yang memakai sepatu nyaman cenderung relatif menyenangkan.

Ankle boots umumnya dipakai oleh mereka yang lebih agrefis dan memakai sepatu tidak nyaman menyiratkan pemiliknya merupakan orang yang tenang. Sementara mereka dengan alas kaki terawat memiliki kepribadian yang lebih cemas.

 

 

Cara Berjalan

3. Cara Berjalan

Pakar bahasa tubuh Patti Wood mengatakan jika cara berjalan dengan langkah cepat menggambarkan keproduktifan dan sangat logis. Jika berjalan dengan dada ke depan, bahu ke belakang, dan kepala terangkat, kamu menyenangkan, karismatik, dan mahir bergaul.

4. Cara jabat tangan

Sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of Personality and Social Psychology menemukan bahwa jabat tangan dapat mengubah kesan pada kita. Jabat tangan lebih tegas menggambarkan diri mereka lebih ekspresif secara emosional, ekstrover, dan positif. Sementara genggaman lebih longgar menggambarkan pemalu dan neurotik.

4. Etiket email

Psikolog Tomas Chamorro-Premuzic, PhD, menulis di Fast Company bahwa ada hubungan yang kuat antara persona email kita dan karakter kehidupan nyata. Orang narsisis umumnya akan sering menggunakan kata-kata seperti aku, aku, dan milikku. Orang ekstrover cenderung lebih santai dan berbicara tentang hal-hal yang berhubungan dengan kesenangan.

 

 

Ketepatan Waktu

5. Ketepatan Waktu

Sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of Research in Personality menunjukkan bahwa ketepatan waktu adalah penilaian yang akurat dari sifat-sifat karakter positif. Orang yang tepat waktu lebih teliti dan menyenangkan. Dan mereka yang telat kronis cenderung lebih santai. 

6. Kebiasaan makan

Julia Hormes, PhD, psikolog yang berspesialisasi dalam perilaku makanan, dan Juliet Boghossian, pakar perilaku makanan yang berbasis di Los Angeles, mengatakan kepada huffingtonpost.com bahwa perilaku terkait makanan dapat memberi tahu kita banyak hal tentang kepribadian. Pemakan lambat biasanya adalah orang yang suka mengontrol dan tahu bagaimana menghargai hidup, tetapi pemakan cepat cenderung ambisius dan tidak sabar.

7. Gaya Selfie

Dalam sebuah studi tahun 2015 dari Nanyang Technological University di Singapura, para peneliti menganalisis 123 selfie yang diambil dari situs media sosial Tiongkok yang populer.

Para peneliti menemukan bahwa orang yang lebih ramah cenderung mengambil gambar dari bawah; tipe yang teliti cenderung tidak mengungkapkan ruang pribadi di latar belakang. Orang yang menunjukkan ekspresi positif (tersenyum, tertawa) lebih terbuka terhadap pengalaman baru.

Simak Video Berikut

#Elevate Women 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading