Sukses

Lifestyle

Aturan Menggunakan Masker Ganda, Ini Hal yang Harus Dihindari

Fimela.com, Jakarta Lonjakan kasus Covid-19 meningkatkan kesadaran masyarakat untuk memperketat protokol kesehatan mereka. Salah satunya dengan menggunakan masker dua lapis atau masker ganda.

Penggunaan masker ganda memang disarankan oleh beberapa pakar untuk meningkatkan kemampuan filtrasi dan mencegah penularan virus. Penelitian oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) mengklaim bahwa masker ganda mampu mengurangi risiko paparan virus Covid-19 hingga 95 persen.

Hal ini disebabkan, penggunaan masker ganda membuat masker lebih pas di wajah sehingga tidak terjadi kebocoran saat menarik atau mengembuskan napas. Masker yang cocok di wajah juga mengurangi risiko masuknya tetesan pernapasan yang membawa virus melalui hidung dan mulut.

Namun pemakaian masker ganda juga ada aturannya. Dikutip dari laman CDC, berikut ini hal-hal yang harus dihindari saat menggunakan masker ganda.

 

1. Menggabungkan dua masker medis

Meskipun masker ganda dianjurkan, ini bukan berarti kamu menggunakan dua masker medis sekaligus. Sebab menurut CDC, masker jenis sekali pakai ini tidak dirancang pas di wajah, terutama jika dipasang bersamaan.

Perlu diingat, tujuan penggunaan masker ganda adalah untuk membuat masker lebih pas di wajah. Oleh karenanya, menggabungkan dua masker medis sangat tidak disarankan.

Cara melapisi masker ganda yang benar adalah dengan menggunakan  masker medis di bawah dan masker kain di atasnya. Pemilihan masker kain juga tak boleh sembarangan.

CDC menyarankan untuk mencari masker kain yang terbuat dari beberapa lapis kain yang ditenun rapat dan menyerap keringat. Selain itu, pastikan masker kain kamu menghalangi cahaya masuk melalui kain jika diterawang pada sumber cahaya terang.

2. Menggabungkan masker KN94 atau N95

Selain itu, jangan menggabungkan masker KN94 atau N95 dengan masker lainnya, cukup gunakan satu untuk sekali pakai.

Jangan juga memilih masker yang terbuat dari bahan kedap udara seperti kulit, plastic, atau vinil. Hindari pula pemilihan masker yang memiliki lubang ventilasi atau katup, karena tidak dapat menyaring udara dengan baik.

CDC menganjurkan memilih masker medis dengan logam atau yang memiliki kawat hidung agar pas di wajah dan mencegah kebocoran udara. Pastikan juga tali atau karet masker terpasang dengan kuat.

Cara menggunakan masker yang benar

1.    Cuci tangan atau gunakan pembersih tangan sebelum memakai masker.

2.    Gunakan masker bedah, pasang tali atau karet melingkari telinga, buat simpul sedekat mungkin ke sudut masker dan pastikan untuk menekuk kawat hidung di atas hidung agar sesuai dengan wajahmu.

3.    Setelah itu, lanjutkan dengan masker kain. Lakukan hal yang sama seperti masker medis.

4.    Pastikan masker kain membuat masker medis di bawahnya lebih pas di wajah.

5.    Hindari meletakkan masker di leher atau di atas dahimu.

6.    Hindari pula menyentuh masker. Jika kamu melakukannya, segera cuci tangan.

#Elevate Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading