Sukses

Lifestyle

Kaya Mendadak, Gadis Indonesia Dapat Warisan Tak Terduga Rp8 M dari Ayahnya

Fimela.com, Jakarta Seorang remaja asal Indonesia yang belum diungkapkan identitasnya dikabarkan akan memperoleh warisan 400.000 pound stearling atau setara Rp8 miliar dari ayah kandungnya yang berkewarganegaraan Inggris. Diprediksi, remaja itu kini tengah berusia 15 tahun.

Mengutip dari laman Daily Mail, Alexander Thomson, pria yang diduga ayah dari remaja tersebut merupakan mantan editor BBC World Service Afrika Timur dan Timur Jauh. Pada September 2020 lalu, pria yang berusia 71 tahun itu meninggal dunia karena menderita penyakit kanker paru-paru.

Thomson diketahui belum menikah dan tidak memiliki keluarga. Ia juga tak meninggalkan surat wasiat apapun. Oleh karena itu, Danny Curran, direktur pelaksana Finders Internasional yang merupakan perusahaan layanan pencarian terkemuka dunia berupaya melakukan pencarian anak yang mungkin dimiliki oleh Thomson untuk menyerahkan harta warisan.

Hasil investigasi temukan Thomson memiliki seorang putri

Dari hasil investigasi tersebut ditemukan beberapa foto-foto bukti yang memperlihatkan sebuah upacara pernikahan di Timur Jauh. Tim Finders Internasional juga menemukan fakta bahwa Thomson memiliki seorang putri hasil pernikahannya dengan wanita Indonesia.

"Kami melihat sekeliling, melihat semua informasi. Kami mulai membangun gambaran informasi tentang Thomson dan bertanya-tanya pada sejumlah pihak. Sampai akhirnya kami menemukan bukti foto semacam upacara pernikahan di Indonesia antara Thomson dan wanita muda,” kata Curran.

Pihak penyelidik menduga bahwa keluarga Thomson tidak mengetahui fakta tentang pernikahannya walaupun terdapat foto Thompson yang menggendong seorang bayi di rumahnya.

Oleh sebab itu, Tim Finders Internasional langsung mencoba mencari dan menghubungi gadis asal Indonesia yang diduga merupakan anak perempuan dari Thomson.

Diakui oleh sang gadis

Ketika berhasil menghubungi gadis yang diduga menjadi pewaris harta ayahnya tersebut, Danny mengatakan bahwa sang gadis mengaku telah diberitahukan oleh ibunya bahwa ia memiliki seorang ayah berasal dari Inggris.

Namun, informasi yang diberikan oleh ibunya sangat terbatas dan keduanya pun tak pernah meninggalkan Indonesia atau pindah ke Inggris, sehingga belum dapat dipastikan apa yang sebenarnya terjadi.

Danny juga mengungkapkan dirinya telah memberitahu gadis itu perihal harta warisan dari Alexander Thomson. Untuk mendapatkan warisannya, ia meminta sang gadis menunjuk perwakilan untuk mengurus warisan tersebut.

 

#Elevate Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading