Sukses

Lifestyle

5 Tips Mengelola Keuangan Anti Boncos bagi Ibu Muda di Akhir Tahun

Fimela.com, Jakarta Jelang akhir tahun, ada saja pengeluaran belanja yang menguras dompet. Mulai dari rencana liburan, belanja di flash sale, hingga berburu hadiah untuk diberikan ke orang tersayang. Sebagai ibu cerdas, kamu harus punya strategi baru dalam kelola keuangan agar kondisi dompet tetap terjaga.

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat konsumsi pada kuartal pertama 2020 naik 2,83 1 persen secara tahunan. Kemudian, konsumsi pada kuartal kedua 2020 terkontraksi 5,52 2 persen, dan berlanjut di kuartal III minus 4,05 3 persen, serta kuartal IV minus 3,61 4 persen.

Secara akumulatif, pada sepanjang tahun 2020, konsumsi rumah tangga mengalami minus sebesar 2,63 5 persen. Hal ini menandakan bahwa adanya pengencangan ikat pinggang dalam pengeluaran kebutuhan pokok rumah tangga. Jika belanja kebutuhan pokok mengalami pengencangan, maka biaya hiburan atau leisure tentu menjadi pos pengeluaran pertama yang dihentikan. Nah, apakah ada siasat agar tetap bijak mengelola keuangan dengan tertib menabung tanpa harus menghemat pengeluaran?

“Kami mengeluarkan Maybank Tabungan U & U iB berdasarkan aspirasi dan pain point terkait pengelolaan keuangan yang dihadapi oleh  keluarga-keluarga Indonesia pada umumnya. Misalnya mengatur dan memilah antara pengeluaran rumah tangga, rekreasi dan tabungan, di mana Moms harus membuat keputusan finansial agar dapat memenuhi kebutuhan pokok sekaligus menjaga kesejahteraan keluarga,” kata Sukiwan selaku Head of Consumer, Maybank Indonesia.

 

Tips mengelola keuangan

Sukiwan menambahkan bahwa mengelola dan mengoptimalkan dana rumah tangga merupakan tantangan dan seni tersendiri bagi ibu. Berikut beberapa tips mengelola keuangan yang dapat membantu mengatur pengeluaran di akhir tahun.

1. Bedakan rekening transaksi dan tabungan

Setiap ibu pasti memiliki pengeluaran harian, mingguan, hingga bulanan, yang harus dicatat dan dipantau dengan seksama. Oleh karena itu, memiliki berbagai ‘kantong’ untuk beragam fungsi adalah solusi dalam mendorong kedisiplinan mengelola dana.

Kini, Maybank Tabungan U dan U iB yang memilikifitur 2-in-1 rekening. U Transactional berfungsi sebagai rekening utama yang dapat digunakan untuk transaksi keuangan sehari-hari seperti: berbelanja, bayar tagihan bulanan, transfer antar bank hingga isi ulang berbagai aplikasi e-wallet. Sementara, U Goal Saver, bagian dari Maybank Tabungan U dan U iB, berfungsi sebagai rekening untuk menabung.

2. Jangan panic buying

Buat skala prioritas dengan kategori pos keuangan pokok. Mulai dari kebutuhan makanan, kesehatan, pembayaran bulanan, seperti pemakaian listrik, air dan kebutuhan rumah tangga lainnya.

Dengan membuat kategori pos keuangan serta daftar barang dan jasa yang dibutuhkan, dapat menjaga keuangan agar tidak ‘kecolongan’ dalam berbelanja. Pengalokasian dana untuk berbagai pos keuangan juga akan membantu dalam menyeimbangkan neraca rumah tangga.

Manfaat lainnya adalah agar kamu tidak panic buying karena impulsif atau peer pressure sehingga dapat memandang situasi dengan akal sehat. Panic buying sangat merugikan keuangan rumah tangga karena ada tendensi untuk membeli barang secara berlebihan.

 

3. Cermati biaya administrasi

Pertimbangkan setiap biaya administrasi yang ditetapkan oleh bank setiap bulannya. Biaya-biaya ini seolah tidak terasa karena dianggap tidak banyak. Namun jika diakumulasikan terus menerus maka nilainya cukup besar.

4. Jeli dalam melihat promo dari bank

Pintar menabung tidak berarti menunda kesenangan. Jalan-jalan akhir pekan bersama keluarga untuk melepas penat dan stres merupakan sebuah aktivitas bonding efektif bagi orang tua dan anak. Oleh karena itu kamu harus jeli terhadap promo sebuah bank yang berlaku di setiap merchant untuk mendapat potongan harga yang bikin lebih hemat.

5. Manfaatkan tiap kesempatan untuk mencoba peruntungan

Tidak ada salahnya jika kamu mencoba peruntungan dengan mengikuti program yang diselenggarakan sebuah bank. Jika telah menjadi nasabah Maybank, kamu dapat mengikuti program My Happy & Lucky Bank dengan syarat bertransaksi aktif melalui M2U ID App.

Kamu berkesempatan untuk memenangkan beragama hadiah yang akan bermanfaat bagi keluarga, seperti mobil Toyota Corolla Cross Hybrid, Nissan Kicks, Road Bikes dan ratusan hadiah lainnya.

Simak video berikut ini

#elevate women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading