Sukses

Lifestyle

5 Metode Ampuh Bersihkan Talenan Plastik agar Kembali Kinclong

Fimela.com, Jakarta Talenan merupakan salah satu peralatan memasak yang wajib ada di dapur. Talenan sering kali digunakan sebagai wadah memotong bahan dapur seperti sayur, bumbu dapur, hingga daging, biasanya talenan terbagi menjadi dua yakni talenan plastik dan kayu.

Berbeda dengan talenan kayu yang sering kali keropos hingga menimbulkan jamur, talenan plastik cenderung lebih kokoh dan cara membersihkannya pun cenderung lebih mudah. Perawatan talenan plastik hanya memerlukan sabun dan air jika kondisinya kotoran yang menempel tidak begitu parah. 

Banyak orang yang suka menggunakan talenan plastik karena memiliki warna dan bentuk yang beragam, serta sangat cocok untuk memotong sayur, buah, roti, dan daging. Namun, dilansir dari thekitchn.com sering kali noda yang sudah lama menempel pada talenan plastik susah untuk dibersihkan terlebih pada bagian yang sudah tergores.

Oleh karena itu Fimela telah merangkum metode ampuh untuk membersihkan talenan plastik agar kembali bersih seperti semua.

1. Menggunakan sabun dan air

Cara termudah untuk membersihkan talenan plastik adalah dengan menggunakan sabun dan air. Sahabat Fimela dapat menggunakan bantuan spons untuk menggosok bagian talenan yang susah dibersihkan. Kemudian bilaslah menggunakan air hangat, pastikan sahabat Fimela mencuci bagian depan dan belakang talenan. 

2. Bersihkan menggunakan cuka

Membersihkan talenan menggunakan cuka merupakan cara alami yang bisa dicoba oleh sahabat Fimela karena cuka dapat membersihkan talenan dari bakteri, serta membuatnya menjadi lebih bersih.

Untuk membersihkan talenan menggunakan cuka, sahabat Fimela dapat menuangkan cuka putih di atas talenan kemudian biarkan selama 1-2 menit. Setelah itu sahabat Fimela dapat membilasnya menggunakan air hangat.

Setelah itu, sahabat Fimela juga dapat mencuci lagi menggunakan sabun untuk memastikan bahwa bakteri yang menempel pada talenan telah dibersihkan.

3. Bersihkan menggunakan soda kue

Melansir dari homecookbasics.com talenan plastik dapat dibersihkan menggunakan soda kue, baik itu noda buah, daging, hingga sayuran. Soda kue sangat ampuh untuk menghilangkan bau yang ada ditalenan plastik. 

Cara menggunakan soda kue utuk membersihkan talenan adalah dengan menaburkan soda kue dan sedikit air di atas talenan plastik. Setelah itu, soda kue tersebut akan berubah seperti pasta kemudian sahabat Fimela dapat mengoleskan soda kue ke seluruh permukaan talenan.

Setelah seluruh permukaan talenan tertutup oleh soda kue sahabat Fimela dapat mendiamkannya selama 2-3 menit, kemudian digosok menggunakan sabun dan spons, lalu dibilas menggunakan air hangat.

4. Menggunakan hidrogen peroksida, soda kue, dan sabun cuci piring

Membersihkan noda membandel pada talenan tidak hanya menggunakan satu bahan, sebaliknya sahabat Fimela dapat menggabungkan beberapa bahan pembersih untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Salah satunya bisa menggabungkan  hidrogen peroksida, soda kue, dan sabun cuci piring untuk membersihkan talenan.

Berikut merupakan cara membersihkan talenan menggunakan  hidrogen peroksida, soda kue, dan sabun cuci piring.

  • Campurkan 3 sendok makan soda kue1 sendok makan sabun cuci piring1 sendok makan hidrogen peroksida
  • Campurkan ketiga bahan tersebut dalam mangkuk kecil
  • Aduk terus hingga tercampur rata
  • Oleskan ketiga bahan tersebut ke talenan yang hendak dibersihkan
  • Diamkan semalaman
  • Bilas dan gosok menggunakan sabun dan air hangat.

Metode ini cenderung ampuh untuk menghilangkan noda membandel pada talenan plastik, oleh karena itu sahabat Fimela wajib untuk mencoba metode yang satu ini.

5. Menggunakan soda kue, garam, cuka, dan hidrogen peroksida

Cara terakhir yang ampuh untuk bersihkan talenan plastik adalah menggunakan soda kue, garam, cuka dan hidrogen peroksida. Keempat bahan ini merupakan salah satu cara yang sering digunakan untuk menghilangkan noda membandel pada talenan.

Berikut cara membersihkan talenan menggunakan soda kue, garam, cuka, dan hidrogen peroksida.

  • Rendam talenan plastik yang kotor ke dalam larutan cuka putih selama 5 menit
  • Kemudian, semprotkan hidrogen peroksida sedikit demi sedikit
  • Lalu, bilaslah menggunakan sabun dan air 
  • Buat pasta menggunakan soda kue, garam, dan sedikit air
  • Oleskan pada permukaan talenan dan biarkan selama 2 menit
  • Setelah itu bilaslah menggunakan air hangat sambil digosok

Cara ini memang sedikit rumit, namun dinilai ampuh untuk menghilangkan noda pada talenan plastik.

Itulah 5 metode yang bisa sahabat Fimela coba untuk menghilangkan noda dan bau tidak sedap pada talenan.

 

*Penulis: Angela Marici.

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading