Sukses

Lifestyle

5 Bahasa Tubuh Pria yang Menandakan Hatinya Hanya Untukmu

Fimela.com, Jakarta Rasa sayang memang tak bisa disembunyikan. Meskipun tak pernah dikatakan dan lebih memilih untuk menyembunyikan, tapi jika pria sudah memberikan hatinya untukmu, pertanda-pertanda itu akan selalu muncul dengan sendirinya.

1. Menyamakan langkah denganmu

Tatapan mata yang lama mungkin sudah menjadi pertanda jelas ia sedang tertarik padamu. Tapi bagaimana dengan berjalan menyamai langkahmu? Ternyata itu juga tanda ia menyukaimu lho. Pria memiliki cenderung ingin memiliki kesamaan dengan perempuan yang ia sukai, jadi jika kamu berjalan pelan dengan langkahmu biasanya, tanpa sadar dia pun akan menyesuaikan diri menyamakan langkah denganmu, tidak lebih cepat atau pun lebih lambat, pas tepat di sampingmu.

2. Malu-malu menghindar dari tatapanmu

Dia ketahuan sedang menatapmu padahal kalian tidak saling bicara, kemudian dengan gugup mengalihkan padangannya ke arah lain, bisa jadi itu pertanda rasa sukanya padamu. Jika itu sering terjadi, rasa sukanya mendalam untukmu. Berikan senyuman ketika ia ketahuan menatapmu diam-diam, karena sebenarnya itu menyenangkan.

3. Berusaha mendapatkan perhatianmu

Jika ia memberikan hatinya padamu, secara alami ia akan berusaha keras untuk memberimu perhatian dan menarik perhatianmu. Itu akan menjadi bahasa tubuh pria ketika ia ingin kamu hanya fokus padanya, bukan pada orang lain atau pria lain. Bisa jadi cara menarik perhatian tersebut ditunjukkan dengan mengajakmu bicara lebih sering, berpakaian terbaik dan lain sebagainya.

4. Menghembuskan nafas panjang

Jika dia mengeluarkan beberapa napas panjang saat di dekatmu, itu adalah salah satu sikap atau bahasa tubuh bawah sadar yang menandakan ia sangat menyukaimu. Dia mungkin tidak memujimu, tapi sikapnya jadi lebih gugup karena sedang mengendalikan perasaan dan jantungnya yang salah tingkah. Jika ini yang kamu lihat, berarti dia sesuka itu padamu.

5. Sering merapikan diri

Penampilan adalah salah satu hal yang akan diperhatian siapa pun saat bertemu dengan orang yang disukainya. Secara khusus, pria memiliki kecenderungan untuk bertindak gugup dan secara tidak sadar sesekali merapikan rambutnya untuk mengurangi rasa gugup. Dia juga pasti akan menyentuh wajah, menata baju atau membasahi bibirnya beberapa kali untuk alasan yang sama.

Terkadang kita hanya perlu belajar lebih peka saja jika ingin tahu apakah seorang pria menyimpan rasa suka pada kita ya Sahabat Fimela.

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading