Sukses

Entertainment

Makna Kemerdekaan Bagi Sederet Artis Ini (Part 1)

Fimela.com, Jakarta Tepat tanggal 17 Agustus 2016, Indonesia sudah genap berusia 71 tahun. Sebuah usia yang sedang menuju perkembangan hingga kemapanan. Sebagai warga negara, kebanggaan terhadap negara Indonesia tercinta tak hanya diluapkan sebatas kata-kata belaka, namun sebuah aksi nyata.

Bagi sejumlah artis, perayaan kemerdekaan Indonesia, sejatinya dilakukan dengan saling menunjukkan prestasi dalam bidang masing-masing. Apalagi saat ini persaingan global sudah semakin ketat.

Meski demikian sejumlah artis percaya, Bangsa Indonesia bisa terus maju. Asalkan semua pihak saling bahu membahu mewujudkannya. Tidak menutup kemungkinan, kelak Indonesia bertransformasi menjadi negara maju.

Simak apa kata sejumlah artis tentang memaknai kemerdekaan.


Deva Mahendra

Banyaknya adegan berbahaya dalam film yang dibintangi oleh Deva Mahendra yang baru. Film Bangkit, ia berperan sebagai ahli dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Mengisi kemerdekaan itu dengan cara kita, generasi muda menggali minat. Lakukan hal yang kita sukai sesuai norma, tujuannya supaya kita berprestasi jadi kita bisa jadi tuan rumah di negeri. Sehingga kita bisa dilirik bangsa lain. Kita anak muda Indonesia sibuk berkarya, belajar saja untuk menghargai perjuangan yang terdahulu, kita harus jadi versi terbaik dalam hidup kita.

Tyas Mirasih

Eksklusif Tyas Mirasih. (Fotografer: Galih W. Satria, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri Make up and Hair do by Cindy Febriani/Bintang.com)


Saya sih yang simple saja ya. Untuk menghargai negara Indonesia ya warganya harus pakai produk dalam negeri. Karena produk dalam negeri juga banyak yang bagus-bagus. Jadi enggak harus pakai brand luar. Saya men-support brand lokal. Saya berharap Indonesia makin maju dan terus mengikuti perkembangan zaman.

Daniel Mananta

Daniel Mananta. Foto: Panji Diksana


Mengisi kemerdekaan bagi saya itu dengan hati yang merdeka. Enggak perlu berantem lagi sama beda agama atau beda suku dan ras. Jangan sampai ada perselisihan. Lebih baik menunjukkan karya nyata buat menginspirasi masyarakat.

Olivia Zalianty

Berbelanja menjadi salah satu kegiatan yang kerap dilakukan oleh banyak orang terutama kaum wanita. Tak terkecuali bagi artis cantik Olivia Zalianty yang juga melakukan kegiatan berbelanja. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Saya sangat bangga menjadi orang Indonesia yang memang beraneka ragam warnanya. Mengisi kemerdekaan, salah satunya kita harus menjaga dan mengangkat budaya dan alam Indonesia ke kancah internasional.

Rieka Roeslan

Preskon La Academia 2 (Wimbarsana/bintang.com)


Merdeka itu artinya banyak, harus tanggung jawab. Jangan ada di bawah power negara lain dari segi ekonomi. Anak negeri harus percaya diri.

Billy Syahputra

Hanya dalam waktu tiga hari setelah menggunakan kawat gigi, berat badan kekasih Susan Sameh itu bisa turun hingga tiga kilogram. (Andy Masela/Bintang.com)

Mengisi kemerdekaan, aku ingin memberikan yang terbaik, berperilaku baik untuk menginspirasi dengan karya-karya Bang Billy. Itu cara Bang Billy menghormati negeri ini yang sudah dibangun sama para pejuang. Apalagi Indonesia sudah merdeka 71 tahun, jadi kita harus bisa lebih baik lagi.

Bebi Romeo

Bayi dalam kandungan Meisya Siregar sesuai keinginan keduanya. Lantaran pasangan ini sebelumnya telah dikaruniai dua orang anak perempuan, Lyrics Syabila Mu Saqeena dan Song Louisa Mu Khadijah. (Galih W. Satria/Bintang.com)


Saya selalu mengajarkan budaya Indonesia ke anak-anak. Apalagi saya ini kan orang Jawa dan anak ketiga saya rencananya bernama Bambang. Saya selalu mengajarkan anak-anak tentang budaya Indonesia agar mereka selalu mencintai Indonesia.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading