Sukses

Entertainment

SNSD Mendadak Jadi Bintang Tamu di Program TV Amerika Serikat

Fimela.com, Jakarta Variety show di Amerika Serikat (AS) ‘Better Late Than Never’ baru-baru ini melakukan proses syuting di Korea Selatan. Menariknya, Girls' Generation atau SNSD ternyata menjadi bintang tamu dari program tersebut. 

Kehadian SNSD memang cukup mengejutkan karena sebelumya tak ada tanda-tanda mereka bakal tampil di acara tersebut. Dalam cuplikan episode yang menghadirkan Tiffany cs itu, member SNSD terlihat mengajari Henry Winkler cs menari lagu ‘Gee’. Kocaknya, para pria lanjut usia itu terlihat bersemangat saat menirukan gerakan Kwon Yuri cs.

Sayangnya, menurut berita dari allkpop, SNSD hanya diwakilkan oleh empat personilnya saja yaitu Tiffany, Yuri, Sunny dan Hyoyeon. Walaupun begitu, Henry Winkler cs tetap tak lupa mengucapkan terima kasih pada SNSD. "Aku harus bilang jika diriku merasa muda lagi," ujar Henry Winkler yang dikenal sebagai aktor senior sekaligus salah seorang produser serial MacGyver.

Sementara itu, Better Late Than Never merupakan variety show yang diadaptasi dari program terkenal Korea Selatan berjudul ‘Grandpas Over Flowers’. Dalam versi Amerika, program ini dibawakan oleh artis senior George Foreman, Terry Bradshaw, William Shatner dan Henry Winkler, serta seorang komedian muda Jeff Dye.

SNSD aau Girl's Generation di program 'Better Late Than Never'. foto: youtube

Sekedar catatan, George Foreman adalah mantann juara dunia tinju Kelas Berat dan pernah bertarung dengan Muhammad Ali. Usai pensiun bertinju, Foreman menekuni dunia bisnis dan hiburan. Sedangkan William Shatner dikenal lewat film Star Trek. Sedangkan Terry Bradshaw adalah mantan atlet American Football yang beralih menjadi aktor.

Para penggemar SNSD tentu tak akan melewatkan keseruan grup idola mereka dengan George Foreman cs. Program Batter Late Than Never yang menampilkan SNSD ini berjudul ‘Seoul Brothers’ dan sudah ditayangkan di Korea pada 7 September kemarin.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading