Sukses

Entertainment

Via Vallen Nyanyikan Lagu Michael Buble Versi Jazz Dangdut

Fimela.com, Jakarta Via Vallen kembali membuat publik terkagum-kagum dengan kemampuan vokal yang ia miliki. Meski selama ini dikenal sebagai penyanyi dangdut, namun ia kerap menyanyikan lagu-lagu dengan genre berbeda, baik saat tampil atau membuat video cover.

Seperti ketika pelantun Sayang tersebut turut memeriahkan gelaran Jazz Traffic Festival beberapa waktu lalu di Surabaya. Via membawakan kembali salah satu lagu yang dipopulerkan oleh penyanyi sekaligus musisi, Michael Buble.

Bukan Via Vallen namanya jika tidak hadir dengan kejutan. Begitu pula ketika Via Vallen menyuguhkan aksi panggung saat menyanyikan L.O.V.E yang turut dibalut nuansa dangdut.

Via pun sempat membagikan video penampilannya melalui akun Instagram pribadi. Seperti bisa diprediksi, aksinya mengundang beragam tanggapan dan reaksi, termasuk sederet pujian dan ungkapan kekaguman publik.

Lantas, seperti apa aksi panggung Via Vallen ketika mengcover lagu yang dipopulerkan oleh Michael Buble? Yuk, simak bersama rangkuman selengkapnya berikut ini.

Via Vallen Unggah Video Menyanyi

Via Vallen menjadi salah satu bintang yang turut memeriahkan Jazz Traffic Festival yang digelar di Surabaya beberapa waktu lalu. Ia pun terlihat membawakan lagu yang dipopulerkan oleh Michael Buble bertajuk L.O.V.E yang dikemas dalam sentuhan jazz dan dangdut. Cuplikan video itu Via unggah melalui akun Instagram pribadi.

"L.O.V.E by Michael Buble jazzdut version Live @ jazz traffic festival Surabaya," demikian Via Vallen menuliskan keterangan dalam video di Instagram pribadi pada (30/8).

Pujian dan Lagu L.O.V.E

Tak bisa dipungkiri, popularitas dan skill vokal Via Vallen yang apik membuat banyak orang kagum. Begitu pula saat Via menyanyikan kembali lagu dari Michael Buble yakni L.O.V.E, banyak pujian dan ungkapan kekaguman publik disampaikan melalui kolom komentar video tersebut.

Sementara, L.O.V.E sendiri telah dibawakan dalam berbagai versi oleh banyak penyanyi selama ini. Lagu yang ditulis oleh Bert Kaempfert dan Milt Gabler tersebut awalnya dibawakan oleh penyanyi jazz, Nat King Cole dan dirilis pada September 1964 silam.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading