Sukses

Entertainment

Sadar Entertainer Ada Batas, Tiwi eks T2 Tekuni Bisnis Parfum

ringkasan

  • Tiwi menekuni karir sebagai pebisnis parfum
  • Tiwi merasa di dunia entertainment dirinya tak akan bisa bertahan selamanya
  • Tiwi pun sangat antusias dengan melakukan blusukan dan menjual sendiri parfumnya

Fimela.com, Jakarta Prastiwi Dwiarti atau lebih dikenal dengan nama Tiwi eks T2 baru saja melebarkan sayapnya ke dunia bisnis. Kali ini, dirinya mencoba peruntungan dengan berjualan parfum berlabel Parfum Gue.

Di sini, Tiwi juga menjabat sebagai CEO. Ada beberapa alasan yang membuat perempuan asal Bandung itu berjualan parfum. Satu diantaranya, karena dirinya sadar menjadi entertainer ada waktunya.

"Kalau fokus sih main job saya tetap bernyanyi, tapi saya pengin ada bidang lain, karena saya sadar, saya umur sudah 33, kan kalau entertainer ada waktunya. Saya sempat berpikir waktu saya sampai 35 tahun misalnya, sehingga aku mesti belajar banyak," ujar Tiwi Eks T2 saat ditemui di Gramedia Central Park, kawasan Grogol, Jakarta Barat, Minggu (14/7/2019).

Setelah terjun ke dunia barunya ini, justru Tiwi Eks T2 mengaku menyesal. Hal itu dikarenakan dirinya baru sadar bahwa apa yang ia lakukan ini sangat bermanfaat. "Dan etelah aku terjun langsung dan punya tim yang sangat kompak, saya sempat menyesal kenapa baru sekarang ya mulai," imbuhnya

"Kan dulu sempat ditawari bisnis dan mikirnya modalnya gede banget, dan di sini aku diajarkan untuk bisnis dan tanpa mengeluarkan cost sedikitpun dan banyak ilmu yang aku dapat. Di sini aku hanya meneruskan dan awalnya aku hanya brand ambassador," jelas Tiwi eks T2.

Suka Bisnis

Nyanyi dan bisnis sambil beriringan, Tiwi pun mengaku mulai nyaman dengan dua kegiatan itu. Ditambah lagi, ia bisa mengisi waktu luang saat sang buah hati, Reo Athar Sakuramoto sekolah.

"Dua-duanya sekarang sudah mulai enak. Saya sudah mulai merasakan serunya di penjualan, terus serunya bernyanyi dan terus ada beberapa tawaran untuk stripping dan segala macam, ya ambil aja karena kebetulan Reo sudah mulai masuk sekolah, jadi waktunya lebih panjang daripada saya bengong-bengong di rumah," tutur Tiwi Eks T2.

Blusukan

Saking tertariknya dengan aktivitas barunya, Tiwi pun melakukan blusukan dan menjual langsung parfumnya kepada pengunjung. Ia pun secara langsung mencampur komposisi parfum dari setiap pemesan yang disesuaikan dengan jenis kelamin, golongan darah, serta tanggal lahir pemesan.

"Blusukan. Baru gabung di sini. Beberapa bulan ini. Yang pertama. Iseng aja. Kalau di kantor ama di lab kan perhatiin aja. Ga berani take over. Di sini harus tahu takaran yang pas," papar Tiwi yang menyebut bahwa dirinya bisa suka dengan cowok karena wangi tubuhnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading