Sukses

Entertainment

Keren! 5 Musisi Legendaris Ini Ternyata Berzodiak Gemini

Fimela.com, Jakarta Percaya tak percaya, zodiak kadang cukup menggambarkan sifat dan karakter umum seseorang. Ada rasi bintang yang dikenal cendikiawan, ada juga yang artistik seperti Gemini.

Zodiak tersebut dipercaya punya sisi unik dalam dirinya yang lain dari yang lain. Gemini punya pesona alami yang membuat mereka disegani, serta sisi kreativitas di bidang seni yang luwes.

Di luar sana banyak musisi-musisi legendaris yang ternyata berzodiak Gemini. Mungkin sebuah kebetulan semata, atau memang zodiak ini terlahir sebagai bintang di bidangnya.

Berikut para tokoh legendaris di dunia musik yang berzodiak Gemini. Siapa saja?

Lenny Kravitz

Sosok nyentrik yang satu ini sangat multitalenta. Tak hanya jadi legenda di musik dengan beragam genre, Lenny Kravitz juga melebarkan sayap sebagai produser dan aktor.

Lahir pada 26 Mei 1964, Lenny Kravitz punya gaya penampilan retro yang jadi ciri khasnya. 

John Bonham

Berikutnya ada juga musisi yang tak kalah berpengaruh dengan kariernya. Ia adalah John Bonham, drummer asal Inggris yang merupakan tulang punggung band Led Zeppelin.

John lahir di Redditch pada 31 Mei 1948 dan meninggal 25 September 1980. Ia jadi satu dari jajaran drummer legendaris yang mengubah skena musik di kancah dunia.

Alanis Morisette

Alanis Morisette lahir pada 1 Juni 1974, saat ini berusia 45 tahun. Rekan jejaknya di industri musik menjadikannya sebagai penyanyi wanita yang punya pengaruh,

Penyanyi Kanada-Amerika ini mengoleksi 8 album dimulai dari Alanis pada 1991 hingga Havoc and Birhgt Lights pada 2012 lalu.

Paul McCartney

Legenda The Beatles, Paul McCartney juga berzodiak Gemini. Lahir pada 18 Juni 1942, kini sang musisi veteran telah berusia 78 tahun. 

Macca merupakan bassis dan penulis lagu hits di Beatles. Selain itu ia juga bersolo karier, bahkan di usianya yang nyaris kepala delapan ini, ia masih aktif manggung dan tur dunia.

Kenny G

Di luar sana mungkin ada beberapa musisi yang begitu dikenal karena legacy-nya. Namun dalam instrumen tiup, nama Kenny G seolah tanpa pesaing.

Kenneth Bruce Gorelick kini beruia 63 tahun dan masih tak tergantikan dengan sederet masterpiece ciptaannya. 

Simak Juga Video Berikut Ini:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading