Sukses

Entertainment

Sukacita dan Melankolia Yura di BalkonJazz Festival 2019

Fimela.com, Jakarta Yura Yunita menjadi aksi penutup dalam gelaran BalkonJazz Festival 2019 yang digelar di Balkondes Tuksongo, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (14/9). Dengan sederet tembang hitsnya, Yura tampil mencampur aduk perasaan ribuan penonton.

Sekitar pukul 22.00 WIB, Yura mempersembahkan lagu Apakah Kamu yang dilajutkan dengan Takkan Apa. Tepuk tangan meriah bergemuruh di awal penampilannya yang festive. Tak mau berhenti menghibur, lagu Berawal Dari Tatap dibawakan untuk mengubah nuansa di venue.

Jam terbang membuat penampilannya selama 45 menit tanpa celah. Yura bahkan menampilkan koreografi bersama band pengiringnya untuk makin menghidupkan suasana. Lagu Harus Bahagia pun menutup penampilan Yura di Balkonjazz Festival 2019.

Di balik penampilannya di BalkonJazz Festival 2019, Yura mengungkap kondisinya yang kurang sehat. Namun, energi yang diberikan ribuan penonton BalkonJazz Festival 2019 membuat Yura bersemangat. Hal ini terungkap dari postingan di insta story akun instagram miliknya seusai acara.

"Terima kasih banyak teman-teman Balkon Jazz Festival yang tadi sudah datang. Aku jarang banget siih ngomong kaya gini. Tapi ya namanya energi itu gak bisa bohong. Energi dari temen-temen tadi betul-betul menguatkan aku. Karena tadi sebenar-benarnya, sejujur-jujurnya aku seharian sakit kepala banget, sakit banget. Sampai sekarang masih sakit banget," ucap Yura di Instagram storynya..

"Tapi karena energi kalian, kehadiran kalian, suara kalian, semangat banget. Ngaak tau kenapa pas naik ke atas panggung bener-bener hilang sakitnya. Sampai turun panggung gak terasa, tapi begitu sampai kamar sakit kepala lagi," tambah Yura.

Kekuatan Penonton

"Terima kasih banget energi kalian bikin aku sembuh. Gak nyangka banget bisa loncat-loncat. Pokoknya terimakasih banget, selamat istirahat, dan jaga kesehatan," tutup Yura.

Dalam gelaran Balkon Jazz Fesival 2019 tak hanya Yura yang tampil. Sejak sore, penonton disajikan musik dari musisi-musisi Indonesia lainnya. Tiga Sisi, Frau, Nosstress, Langit Sore, Tashoora, Dialog Dini Hari, Payung Teduh, dan Rio Febrian bergantian menghibur ribuan penonton.

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading