Sukses

Entertainment

Titus Mystery of The Enygma Siap Menghibur Penonton Indonesia di Awal Tahun

Fimela.com, Jakarta Film animasi berjudul Titus Mystery of The Enygma siap menghibur masyarakat Indonesia di awal tahun ini, tepatnya pada 9 Januari 2020 mendatang.

Film ini mengisahkan detektif bernama Titus (Arbani Yasiz) yang tengah berpetualang memecahkan misteri dan teka-teki (puzzle) Enygma, bersama teman-temannya, Fyra (Ranty Maria), dan Bobit (Lukman Sardi).

Dalam cerita dalam film yang merupakan garapan rumah produksi MNC Pictures dan MNC Animation, Enygma sendiri adalah perangkat yang ditemukan oleh ilmuwan bernama Lemming, yang bisa menghasilkan energi bersih tanpa batas.

"Alhamdulillah awal tahun melangkah lebih maju lagi dengan MNC Animation, film animasi (Titus Mystery of The Enygma). Kita harap Titus memberikan warna lain di industri film animasi Indonesia, nggak hanya anak-anak tapi kalangan penonton yang dewasa, bisa nonton l," ujar Ella Kartika, eksekutif produser film Titus Mystery of The Enygma, ditemui di kawasan Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Senin (6/1/2020).

Tak Hanya Tayang di Indonesia

Menurut Ella, film Titus Mystery of The Enygma ini rencananya tak hanya tayang di Indonesia saja. Namun juga akan diputar di beberapa negara di Asia Tenggara.

"Targetnya seperti yang Robby sampaikan internasional market dubb harus disesuaikan. Saat ini sudah beberapa negara ketemui dan komigmen di kawasan Asia tenggara untuk menayangkan film ini.

Butuh Waktu Tiga Tahun

Butuh waktu yang cukup lama untuk menghadirkan film Titus Mystery of The Enygma ini. Hal itu dilakukan lantaran para pembuat film harus memikirkan secara matang, agar filmnya dapat diterima masyarakat

"(Butuh waktu tiga tahun), pada saat kami menentukan siapa pengisi suaranya kita memikirkan siapa yang terbaik. Kami berkomitmen yang terbaik untuk film ini. Kami memikirkan bagaimana yang di animasi sesuai dengan suaranya," ujarnya.

"Tentunya nama-nama besar diskusi tim cocok dengan film animasi. Bukan proses mudah, tentunya proses cukup panjang butuh tim yang baik ada tes suara dan didiskusikan dengan cast. Saat dubbing kami sangat senang. Sesuai dengan apa yang diharapkan," tambahnya.

Saksikan Video Menarik Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading