Sukses

Entertainment

Duet Manis Candra Darusman dan Dian Sastrowardoyo dalam Perjumpaan Kita

Fimela.com, Jakarta Salah satu musisi legendaris Tanah Air, Candra Darusman hadir kembali dengan karya kolaborasi menarik. Single ini berjudul Perjumpaan Kita, yang dibawakan secara duet dengan aktris Dian Sastrowardoyo.

Lagu ini merupakan project bersama antara Candra dengan Signature Music Indonesia dan demajors. Sebelumnya project serupa disajikan, yakni Waktuku Hampa yang dibawakan Candra Darusman bersama Ardhito Pramono.

Perjumpaan Kita diciptakan oleh Candra Darusman, pemerhati hak cipta musik Indonesia sekaligus musisi Indonesia yang masih terus berkarya hingga kini. Di sela kegiatan organisasi hak cipta dan hak profesi musisi, ia melanjutkan semangat berkarya.

Dibalut irama samba Brazil yang riang hasil aransemen pianis Irsa Destiwi, lagu ini menampilkan duet unik yang belum pernah terjadi sebelumnya. Secara lirik, lagu ini menceritakan kegembiraan dari situasi sebuah perjumpaan antara dua orang. Di sisi lain, lagu ini juga menyiratkan sebuah pertemuan dua dunia kreatif yang berbeda, yakni perjumpaan dan sinergi karya antara Candra Darusman yang seorang musisi dengan Dian Sastrowardoyo yang merupakan seorang aktris peran.

Misi Sosial

Sebagai ekspresi dukungan semangat penciptaan karya musik, Candra Darusman dan Dian Sastrowardoyo sepakat untuk mendonasikan sebagian royalti lagu Perjumpaan Kita bagi upay apeningkatan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kepatuhan hak cipta seni musik dan film, termasuk jenis seni lainnya melalui Pundi Fesmi (Federasi Serikat Musik Indonesia) yang juga diketuai Candra Darusman.

Candra Darusman mengungkapkan tantangan yang dihadapi seniman dalam hal ini musisi dan masyarakat musik Indonesia terutama di masa pandemi ini, sehingga dibutuhkan banyak usaha dan pemikiran untuk dapat terus memompa semangat berkarya dan berkesenian.

"Perjumpaan Kita adalah perwujudan semangat memajukan negeri melalui kampanye hak cipta, melalui kesenian. Singkatnya, melalui hak cipta “S.E.N.I.” kita bersama “SElamatkan Negeri Ini. Karena salah satu esensi seni adalah membentuk karakter yang diperlukan agar bangsa Indonesia dapat hidup dalam harmoni yang salah satu sikapnya adalah dengan menghormati karya orang lain”, ungkap Candra Darusman.

“Sebagai musisi, saya juga sangat menghargai dukungan dan kontribusi dari Dian Sastrowardoyo dari dunia perfilman Indonesia yang bersedia mendonasikan sebagian royaltynya dari lagu ini dan mendukung musik Indonesia dan kesadaran serta kepatuhan hak cipta” tambahnya.

 

Kagumi Lagunya

Dian Sastrowardoyo antusias tergabung di project ini. Ia berharap keikutsertaannya bisa menjadi salah satu perwujudan semangat seperti yang disebut Candra Darusman sebelumnya.

“Adalah sebuah kehormatan buat saya saat Om Candra Darusman - yang merupakan salah seorang living legend musik Indonesia - mengajak untuk berkolaborasi lewat lagu Perjumpaan Kita ini. Awalnya, saya sempat ragu untuk menerima tawaran tersebut, karena walaupun saya hobi bernyanyi, tapi saya bukanlah penyanyi profesional dan tidak ada niat beralih profesi menjadi penyanyi. Akhirnya saya menerima ajakan tersebut karena melalui kolaborasi ini, ada satu good cause yang dilakukan, yakni memasyarakatkan semangat penciptaan karya musik dan juga tentang Pengumpulan Royalti. Semoga semangat berkarya dari Candra Darusman - termasuk kolaborasinya dengan saya dari bidang seni yang berbeda - bisa menjadi penyemangat para seniman dan pencipta lainnya,” tutur Dian Sastrowardoyo.

Dian Sastrowardoyo juga mengungkap kesan-kesan selama proses penggarapan lagu ini. Menurutnya ia sangat menikmati proses produksi, terlebih terkesan dengan lagu yang diciptakan sang maestro.

“Saya jawab tantangan Mas Candra berduet juga karena lagunya enak banget, berirama brazilian yang riang dan sangat cocok untuk menghibur serta memberi semangat teman-teman yang sedang berada di masa-masa penuh tantangan ini,” pungkas Dian.

Simak juga video menarik berikut ini:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading