Sukses

Parenting

Tips Menjaga Jadwal Tidur Anak tetap Rutin selama Musim Liburan

Fimela.com, Jakarta Musim liburan tentu menjadi salah satu momen paling menantang untuk menjaga jadwal tidur anak. Anak akan sangat bersemangat tentang liburan mereka dan tidak jarang membuat orangtua kewalahan dengan tingkah mereka, benar?

Dilansir dari sheknows.com, berikut ini adalah beberapa tips menjaga jadwal tidur anak tetap rutin selama musim liburan. Penasaran?

1. Rutinitas adalah kuncinya

Sangat penting mempertahankan rutinitas waktu tidur normal anak sesering mungkin. Luangkan waktu untuk berhubungan dengan anak sebelum tidur akan membantu mereka rileks dan cepat tertidur.

2. Rutinitas di siang hari sama pentingnya

Selain mempertahankan rutinitas waktu tidur, cobalah untuk menjaga rutinitas di siang hari selama hari-hari menjelang liburan. Ini bisa menjadi tantang jika kamu sedang bepergian atau anak sedang tidak bersekolah.

3. Menjaga agar antusiasme tidak terlalu tinggi

Ini sangat sulit dilakukan. Jika mungkin dilakukan, cobalah untuk menjaga agar antusiasme anak menjelang liburan tetap rendah di hari-hari menjelang liburan.

 

 

4. Membatasi konsumsi makanan manis

Mengonsumsi gula memang menyenangkan, namun dapat merusak rutinitas malam anak. Jika anak meminta camilan sebelum tidur, tawarkan sesuatu yang mengandung protein dan karbohidrat.

5. Membatasi penggunaan gadget

Anak harus menghindari TV atau tablet sebelum tidur untuk mendapatkan kualitas tidur malam yang lebih baik.

6. Melibatkan anak dalam persiapan acara

Jika kamu mengadakan acara pesta atau membuat makanan untuk dihidangkan di acara, berikan anak daftar tugas yang bisa mereka lakukan. Beberapa tugas di antaranya adalah membereskan mainan mereka dan menata meja makan.

7. Menikmati setiap momennya

Hal terbaik yang bisa kamu lakukan adalah menjaga rutinitas setiap anggota keluarga di rumah dalam kondisi tubuh yang prima, perhatikan asupan gula yang masuk ke tubuh, dan mengurangi antusiasme yang ada. Nikmati setiap momen yang ada.

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading