Sukses

Parenting

Anak Susah Konsumsi Makanan Sehat? Ajak si Kecil Menonton Acara Masak

Fimela.com, Jakarta Setiap orangtua pasti menginginkan sang anak mengonsumsi makanan sehat dan bergizi demi tumbuh kembangnya bergerak ke arah positif. Namun, biasanya anak sulit untuk memakan sayur dan buah-buahan serta lauk pauk bernutrisi lainnya. Tidak mudah untuk membiasakan si kecil mengonsumsi makanan sehat tersebut. Tak jarang orangtua kewalahan saat anak terus meminta makanan yang belum terjamin kesehatannya.

Ada cara mudah yang bisa diterapkan dengan mengajak si kecil menonton program masak khususnya makanan sehat. Terdapat penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of Nutrition Education and Behaviour bahwa acara memasak, terutama yang mempromosikan makanan sehat dapat membuat anak-anak, remaja hingga orang dewasa muda hampir tiga kali lipat tertarik pada makanan sehat.

Hasil dari penelitian tersebut, anak-anak yang menonton program masak di televisi secara rutin menunjukkan minat lebih pada makanan ringan yang sehat seperti buah-buahan. Maka, menonton program memasak dapat mengarahkan anak memilih makanan yang lebih sehat. Bahkan cara memasak juga bisa menjadi alat promosi untuk menerapkan pola makan sehat. Dengan menonton, anak dapat meningkatkan kemampuan memasaknya. Berikut Fimela rangkum dari Liputan6, Jumat (8/10/2021).

Manfaat Masak Bersama Anak

Dari menonton program masak bisa memunculkan manfaat bagi sang Ibu dan anak dalam langsung mempraktikkan proses memasak. Terdapat sejumlah manfaat jika memasak bersama anak.

Memberi Pengalaman Sensorik

Melalui praktek memasak, anak memiliki kesempatan dalam menggunakan semua inderanya. Mulai dari penglihatan, pendengaran, penciuman, perbara hingga perasa. Di mana anak pasti akan membaca resep, mendengar suara makanan yang diolah, mencium aroma makanan, memotong, mengaduk hingga mencicipi hasil makanannya.

Mengasah Keterampilan

Tak hanya pengalaman sensorik, kegiatan memasak juga mampu meningkatkan kemampuan anak dalam mengamati, mengukur, menghitung serta memprediksi sesuatu. Hal tersebut bisa membuat anak nantinya menciptakan inovasi baru.

Membangun Kepercayaan Diri

Kegiatan memasak tentu membutuhkan kerja sama dalam tim agar bisa menciptakan hasil terbaik. Usai memasak, beri pujian pada anak sebagai bentuk penghargaan kepada mereka agar anak lebih percaya diri dan semangat dalam mengonsumsi makanan sehat.

Meningkatkan Imajinasi

Terdapat banyak hal yang bisa dipelajari melalui kegiatan memasak. Mulai dari mengenal bahan memasak, menggunakan metode di luar resep hingga berkreasi dalam menghias makanan. Dengan begitu, daya imajinasi anak semakin meningkat karena terus diasah.

Memperat Hubungan Orangtua dan Anak

Salah satu dokter dari KlikDokter, dr. Atika menjelaskan bahwa beraktivitas bersama dapat memperat hubungan antara anak dengan orangtua. “Bonding yang kuat dapat meyakinkan sang anak untuk selalu merasa aman dan tenang, karena memiliki seseorang yang akan selalu memenuhi segala kebutuhannya terutama dalam hal emosional,” ujarnya.

Yuk, ajak si kecil menonton program memasak makanan sehat!

Ditulis: Atika Riyanda Roosni

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading