Sukses

Relationship

15 Cara Seorang Perempuan Ingin Diperlakukan oleh Pasangan dalam Hubungan

Fimela.com, Jakarta Sebagai seorang perempuan, kita tidak hanya ingin dicintai, tetapi juga ingin dihormati dan dihargai dalam menjalin sebuah hubungan asmara dengan orang yang kita cintai. Namun masih banyak pria yang kebingungan bagaimana cara memperlakukan perempuan dalam sebuah hubungan. 

Lantas bagaimana cara memperlakukan perempuan yang benar dalam sebuah hubungan? bonobology merangkumnya dalam 15 cara;

 

1. Menjadi pendengar yang baik 

Memperlakukan seorang perempuan dengan benar berarti mengakui keberadaannya dan terkadang sesederhana seperti memberikan perhatian penuh. Bak itu membuat pasangan merasa dihargai sampai menjadi pendengar yang baik (ini adalah kunci).

2. Tanyakan tentang harinya

Tak perlu hadir setiap saat, namun cobalah untuk terus memiliki rasa ingin tahu tentangnya. Cobalah mengingat cerita-ceritanya, menanyakan kabar teman-temannya dan yang terpenting menanyakan tentang harinya.

3. Selalu menelepon balik

Saat perempuan menelepon pasangan, mungkin dia merasakan kerinduan. Jadi, jangan lupa untuk meneleponnya juga setiap punya kesempatan, hal itu membuatnya merasa dia penting dan memberikan perhatian satu sama lain.

4. Memberi tahu hal-hal yang disukai

Cara memperlakukan perempuan secara romantis adalah menjadikan dia bagian penting dalam hidup. Sebab itu, mereka perlu merasa istimewa dengan menceritakan kehidupan pribadi dan membuka diri, lalu ia pasti akan melakukan hal yang sama.

5. Jadilah perseptif

Sebagian besar perempuan berusia 20 tahunan mengeluh tentang kurangnya tindakan ini dari para pria. Terutama selama awal berkencan, karena biasanya sulit untuk mengukur apa yang diinginkan atau disukai. Namun, perempuan selalu memberi petunjuk, cobalah untuk menjadi perseptif dengan mengendus isyarat yang diberikan.

 

6. Peduli tentang hal-hal penting baginya

Memperlakukan perempuan bukan hanya mengetahui tentang hal yang disuka dan tidak, tap juga menunjukkan kepedulian. Jika dia sangat peduli pada keluarga atau bintang peliharaannya, cobalah mengajukan beberapa pertanyaan seputar hal tersebut. Niscaya akan membangun hubungan lebih kuat.

7. Berempati dengannya

Jika pasangan mengalami hari atau minggu yang sulit, dia mungkin bukan hanya membutuhkan pelukan pasangan. Dia membutuhkan sosok yang mengingatkan bahwa ia dicintai dan dihargai. Dia perlu tahu ada hal-hal yang jauh lebih baik dari hidup ketimbang meratapi masalah, dan kehadiran pasangan dibutuhkan saat menjalani prosesnya.

 

8. Ajak bertemu teman-teman

Seorang perempuan selalu ingin tahu jika pasangannya bangga memiliki hubungan dengannya. Cara yang tepat adalah memperkenalkan pada teman-teman, dengan begitu dia akan tahu jika pasangannya senang dan menganggap cukup penting untuk bertemu dengan teman-temannya.

 

9. Masak sesekali buatnya

Memasak jadi cara kecil memperlakukan perempuan secara romantis. Memasak bisa memikat dan mengikat, apalagi membuat makanan favoritnya. Dia akan merasa dihargai dan dapat dipastikan menjadi bonding menuju hubungan yang langgeng.

 

 

10. Bersikap vokal tentang apa yang disukai

Perempuan menyukai saat ia dikagumi, dipuji, dan diperhatikan. Namun tentunya hal itu harus dilakukan secara tulus dan tidak dibuat-buat. Berikan pujian tentang pakaian atau ciri kepribadiannya yang paling menonjol. Seperti "Kamu melakukan begitu banyak hal untuk orang di sekitar," atau "Aku sangat menghargai betapa bersemangatnya kamu mengejar cita-cita."

 

 

11. Tahu apa mimpinya

Menyukai seseorang secara intens berarti berusaha selalu memahami, salah satu yang harus diperhatikan adalah mimpi. Aspirasi orang yang dicintai sangat penting bagi mereka untuk ikut mencapai impiannya. Jangan pernah menjadi penghalang mimpinya, namun dukunglah ia untuk mencapainya.

 

 

12. Buat dia merasa seksi

Bagaimana cara memperlakukan pasangan dengan benar? Biarkan dia tahu betapa beruntungnya kamu memiliki dan mendapatkannya. Hal itu membuat pasangan merasa paling seksi di planet ini karena diinginkan oleh pasangan prianya.

 

 

13. Hargai ide uniknya

Baik dalam cara yang baik atau buruk, seorang perempuan akan selalu berbeda dari pasangannya serta memiliki pendapat dan idenya sendiri. Tak perlu harus mengikuti cara berpikirnya, tapi perempuan senang dihargai atas gagasan yang dimiliki. Hormatilah ide dan perspektifnya dan jangan sampai merendahkan karena cara berpikir yang berbeda.

 

14. Memberi ruang

Seorang perempuan membutuhkan waktu untuk menenangkan diri atau waktu sendiri dengan pikirannya. Jadi, berikanlah ruang untuk menjadi dirinya sendiri, seperti mendukungnya saat sedang menginginkan me time.

 

15. Mengingat hal-hal kecil

Mengingat apa makanan yang tidak sukainya sampai nama bintang peliharaannya dapat membuat ia merasa terus dicintai. Jadi teruslah mengingat hal-hal kecil dan detail dari pasangan yang bisa memberikan efek besar dalam sebuah hubungan.

#Elevate Women 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading