Sukses

Relationship

Survei Sebut 31% Jomblo Dapat Tekanan dari Masyarakat untuk Segera Menikah, Ini Cara Jitu Mengatasinya

Fimela.com, Jakarta Pilihan untuk tetap sendiri alias jomblo terkadang bukan karena tidak ada pasangan. Melainkan kenyamanan hidup sebagai jomblo membuat seseorang bisa menjalani hidup apa adanya dan fokus mengembangkan diri sendiri.

Namun banyak orangtua yang melihat bahwa kesuksesan yang dimiliki, tidak artinya jika tanpa ada pasangan. Hal inilah yang menjadi tekanan tersendiri bagi kamu yang hidup sebagai jomblo.

Sebuah survei yang dilakukan Lunch Actually menyebut bahwa 31% jomblo mendapat tekanan dari keluarga untuk segera menikah dari masyarakat di sekita. Sementara 29% mendapat tekanan yang sama dari keluarga. Artinya, para jomblo justru mendapat tekanan lebih besar dari masyarakat daripada keluarga sendiri.

"Kami mengerti apa yang single alami, apalagi adanya pembatasan selama 1 tahun ini, namun kami mendorong para single bahwa mereka harus melalui tantangan ini karena bertemu orang baru saat berkencan adalah langkah pertama untuk menemukan pasangan hidup,” ungkap Violet Lim selaku CEO dan Co-Founder Lunch Actually saat diwawancarai secara daring pada (3/12/2021)

 

Cara mengatasi

Berdasarkan hasil survei, 98% jomblo memang menginginkan hubungan yang serius. Namun 50% di antaranya bahkan tidak pernah pergi berkencan selama pandemi.

Lalu, bagaimana cara para jomblo ini bisa mendapatkan pasangan?

1. Ikut aplikasi kencan

Aplikasi kencan kini sedang cukup tren untuk bisa mendapatkan pasangan tanpa harus pergi berkencan di suatu tempat. Namun, kamu harus tetap waspada akan segala risiko yang mungkin terjadi dalam aplikasi kencan. Pasalnya 42% jomblo justri menemukan pasangan yang ternyata adalah penipu.

 

2. Berkencan secara virtual

Sedikit berbeda dengan aplikasi kencan, kencan secara virtual biasanya kamu dan calon pasangan sudah satu tahap lebih dalam. Kencan virtual ini juga cukup efektif untuk menjaga kamu dan pasangan dari virtus. Selain itu, kamu juga bisa hemat budget dan tenaga untuk berkencan.

3. Ikut kegiatan sosial

Ada banyak kegiatan sosial yang diadakan secara virtual maupun offline dengan aturan yang ketat. Dengan mengikuti kegiatan ini, kamu berpeluang untuk mendapatkan kenalan baru. Hal ini bisa menjadi momen yang baik untuk kamu menunjukkan kelebihan diri dan menarik perhatian jomblo lain.

 

Simak video berikut ini

#elevate women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading