Sukses

Relationship

5 Tanda Rasa Cemburu yang Tidak Sehat, Waspadai Juga Bahayanya!

Fimela.com, Jakarta Cemburu dalam kadar cukup bisa menjadi salah satu tanda cinta. Hanya saja jika rasa cemburu sudah berlebihan, maka itu tidak bisa dibilang wajar. Cemburu yang tidak sehat bisa jadi pertanda hubungan yang akan sulit untuk dipertahankan.

Lalu, apa tanda cemburu yang tidak sehat itu? Melansir laman Bustle.com, cemburu yang tidak sehat itu bisa terlihat romantis di permukaan tapi sebenarnya bisa menghadirkan rasa tidak nyaman dan terkekang. Berikut ini lima tanda umum cemburu yang tidak sehat, selengkapnya langsung saja simak uraiannya di bawah ini ya.

1. Disertai Rasa Curiga Berlebihan

Psikolog Nikki Martinez memaparkan cemburu yang tidak sehat itu ditandai dengan sikap pasangan yang selalu mencurigaimu dan mencurigai orang-orang di sekitarmu memiliki niat buruk. Pasanganmu selalu mengecek ponselmu, selalu ingin tahu keberadaanmu, bahkan selalu saja curiga dengan semua aktivitas yang kamu lakukan. Sikap cemburu berlebihan ini bisa jadi pertanda tidak ada rasa saling percaya dalam hubungan, dan membuat hubungan sulit dipertahankan.

 

2. Selalu Tidak Menyukai Kesukaanmu

Kamu dan pasanganmu memang dua individu berbeda. Namun, jika dia selalu saja membenci hal-hal yang kamu suka, ini bisa jadi pertanda buruk. Michele Paiva, seorang psikoterapis zen dan ahli strategi pemasaran neuro, saat pasangan selalu membenci hal-hal yang kamu suka, maka ini bisa jadi sinyal dia tidak mengizinkanmu untuk menjadi diri sendiri. Serta, membuatmu makin sulit bertumbuh dan berkembang.

3. Mengontrolmu Setiap Saat

Dr. Jennifer Rhodes, seorang pakar hubungan dan psikolog, mengungkapkan bahwa kecemburuan bisa membuat seseorang memiliki sikap yang menakutkan dan suka mengontrol. Kalau pasanganmu selalu mengontrolmu, mengekangmu, dan membatasi setiap gerakmu, ini bisa jadi tanda cemburu yang tidak sehat. Kebahagiaanmu bisa terenggut dan kamu akan makin sulit mendapatkan kebebasan.

4. Memaksamu Bersikap Tertentu

Kamu sulit menjadi dirimu sendiri. Pasanganmu selalu saja memintamu untuk bersikap dengan cara tertentu dengan paksaan. Setiap sikap dan tindakanmu selalu saja dikoreksi olehnya seakan dia yang paling benar dan paling paham akan segalanya. Kalau pasanganmu melakukan hal ini, ini bisa jadi pertanda dia tidak respek atau tidak menghargaimu.

5. Ada Ketergantuangan Emosional

Cemburu berlebihan juga ditandai dengan adanya ketergantungan emosional. Pasanganmu menginginkan dirimu hanya untuk dirinya semata. Dia mengikatmu sangat erat. Ini bisa jadi pertanda pasanganmu merasa rendah diri, dan melampiaskan rasa rendah dirinya dengan membuatmu menjadi satu-satunya orang yang paling ia butuhkan dalam hidup.

Kalau kamu menemukan atau merasakan tanda-tanda di atas pada pasanganmu, saatnya untuk mengevaluasi ulang hubunganmu. Jangan sampai cemburu yang tidak sehat ini membuatmu jadi makin tersiksa dan terkekang dalam menjalani sebuah hubungan.

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading