Sukses

Relationship

5 Perubahan yang Terjadi saat Melepaskan Pria yang Tak bisa Dimiliki

Fimela.com, Jakarta Ketika seseorang yang kita perjuangkan ternyata tak bisa membalas cinta kita, maka pilihan paling bijak untuk diambil adalah melepaskannya. Tak lagi mengharapkan cinta atau balasan cinta menjadi langkah untuk membuka lembaran hidup yang baru. Bahkan ada perubahan-perubahan positif yang bisa terjadi saat hati bisa merelakan dan melepaskan pria yang tak bisa dimiliki.

Melepaskan seseorang yang tak bisa dimiliki bukan berarti kalah. Justru dari sini kita bisa menjalani proses pendewasaan diri kita sendiri. Ada hal-hal baik yang bisa kita dapatkan saat kita bisa menata ulang hati kita menjadi lebih kuat lagi.

 

 

1. Lebih Mudah Bahagia

Mengutip buku Happiness Inside, kebahagiaan bisa didapat dengan cara melepaskan. Melepaskan ikatan dari harapan terhadap hasil yang kita inginkan. Saat kita berani melepas, maka pada saat yang sama kita siap untuk menyambut kebahagiaan yang baru. Hati yang terasa lebih lapang akan lebih mudah merasakan kebahagiaan dari hal-hal sederhana.

 

 

2. Rasa Gelisah Berkurang

Hati bisa sangat gelisah saat kita masih memaksakan diri memperjuangkan seseorang yang sudah semestinya direlakan. Ketika hatimu sudah ikhlas dan rela melepasnya, rasa gelisah pun akan berkurang. Sebab ada beban dan ekspektasi yang mulai kamu kurangi demi kebaikan hatimu sendiri.

 

 

3. Hadir Cinta yang Baru

Ada cinta baru yang hadir saat kamu berani merelakan kepingan perasaan yang tak bisa dipertahankan lagi, yaitu cinta kepada diri sendiri. Bukan berarti kamu makin egois atau narsistik dengan cinta ini, tetapi kamu makin menyadari bahwa dirimu berharga dan hidupmu tetap layak untuk diperjuangkan dengan sebaik mungkin. Kamu makin menyayangi dirimu sendiri dan bisa lebih menghargai setiap detik waktu yang kamu miliki.

 

 

4. Makin Bersemangat Mencoba Hal Baru

Dirimu tak lagi terkekang dengan harapan atau fantasi cinta yang sudah tak perlu dipertahankan lagi. Dari sini, kamu jadi makin semangat mencoba hal baru. Ruang di hatimu akan terbuka lebih luas dan lapang lagi untuk menyambut berbagai pengalaman hidup yang baru. Ada banyak warna baru kehidupan yang bisa kamu dapatan setelah kamu bisa merelakan seseorang yang tak bisa diperjuangkan lagi.

 

 

5. Hati Lebih Mudah Bersyukur

Hatimu jadi lebih bersyukur. Hal-hal sederhana yang selama ini kamu lewatkan karena terlalu fokus pada satu orang kembali kamu apresiasi dan hargai. Ada rasa syukur yang makin berlipat ganda yang bisa kamu rasakan. Perasaan tenang pun mengalir dengan kehangatan yang baru.

Semoga hatimu bisa makin kuat dan tangguh lagi, ya. Terima kasih sudah melakukan semua hal terbaik hingga saat ini termasuk dalam perjuanganmu mendapatkan cinta terindah.

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading