Sukses

Beauty

Pola Makan untuk Meningkatkan Daya Ingat

Fimela.com, Jakarta Daya ingat seseorang memang terkadang dipengaruhi faktor usia, namun beberapa kasus daya ingat seseorang lemah karena faktor genetik sehingga mengakibatkan seseorang jadi sering lupa.

Di samping itu, pola makan juga bisa mempengaruhi. kondisi pelupa. Nutrisi yang tidak seimbang membuat otak kekurangan asupan yang dibutuhkan untuk membuatnya bekerja dengan optimal.

Demi ingatan lebih sehat dan kita yang tak mudah lupa, ikuti tips di bawah ini, yuk!

Batasi gula

Konsumsi gula berlebih ternyata tak hanya berisiko diabetes, tapi juga memperlemah daya ingat. So, kalau kamu merasa akhir-akhir ini menjadi pelupa, coba batasi konsumsi gula harianmu!

 

Perbanyak konsumsi antioksidan

Antioksidan bisa didapat dari sayur, buah, teh hijau. Tidak ada salahnya untuk lebih banyak mengonsumsi ketiganya, karena sayur, buah, dan teh hijau memiliki banyak manfaat kesehatan kok.

Minyak ikan

Minyak ikan kaya akan asam lemak omega-3 seperti EPA dan DHA. Mengonsumsi minyak ikan dapat meningkatkan fungsi kognitif otak, salah satunya terkait daya ingat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading