Sukses

Beauty

5 Cara Ampuh Menumbuhkan Bulu Mata yang Sehat

Fimela.com, Jakarta Bulu mata rontok merupakan kondisi yang wajar dan normal terjadi. Sama seperti rambut, akan ada waktunya bulu mata rontok akibat mengikuti siklus atau fase pertumbuhannya. Namun, jika berangsur terus menerus akan berdampak pada kesehatan. Umumnya, penyebab bulu mata rontok pada wanita karena penggunaan maskara dan penjepit bulu mata.

Menurut dr. Caroline Chang, MD selaku dokter kulit bersertifikat berbasis di Rhode Island menjelaskan, “Bulu mata memiliki siklus yang sama dengan rambut di kepala sehingga tumbuh dan rontoknya secara normal membutuhkan waktu enam hingga 10 minggu,” ujarnya.

Walau tampak sepele, kesehatan bulu mata tetap harus dijaga. Berikut penjelasan para ahli terkait cara mendorong pertumbuhan bulu mata sehat sehingga bisa mencegah bulu mata rontok yang Fimela rangkum dari Liputan6, Selasa (12/10/2021).

1. Menjaga Kebersihan

Salah satu hal penting adalah menjaga kebersihan kulit pada sekitar mata dengan cara membersihkan area kelopak mata secara lembut ketika sedang membersihkan wajah. Hal ini bertujuan agar kelenjar di kelopak mata bisa bersih dan berpotensi menghambat pertumbuhan bulu mata.

2. Membersihkan Maskara

Biasanya, para wanita seringkali lupa untuk membersihkan maskara sebelum tidur. Hal tersebut bisa berbahaya, lho. Dokter kulit bersertifikat yang berbasis di New York City dr. Hadley King, MD mengatakan, bulu mata akan lebih rentan patah di malam hari ketika area tersebut masih dilapisi maskara. Dengan begitu, saat membersihkan bulu mata coba untuk menghapus maskara dengan lembut tanpa menggosok atau menarik secara agresif.

3. Nutrisi

Diet kaya protein, zat besi serta biotin mampu meningkatkan pertumbuhan rambut yang sehat. Selain itu, asam lemak pun juga baik bagi pertumbuhan rambut atau bulu mata karena mengandung protein.

4. Kurangi Stres

Menjaga tingkat stres agar tetap rendah juga dapat menumbuhkan bulu mata dengan sehat. Untuk menekan stres, Sahabat Fimela bisa menggunakan metode apa pun seperti meditasi hingga olahraga secara rutin.

5. Serum Bulu Mata

Dengan menggunakan serum bulu mata dalam rutinitas perawatan kecantikan, sudah dapat dipastikan membantu meningkatkan pertumbuhan bulu mata. Joey Healy, seorang Eyebrow Specialist and Founder of Joey Healy Eyebrow Studio menyarankan untuk menggunakan serum bulu mata memiliki kandungan peptide, protein dan asam amino.

Tak hanya itu, produk riasan mata yang mengandung bahan aktif bisa menjadi pilihanmu seperti Acetyl tetrapeptide-3 dan Trifolium Pratense Flower Extract yang bertujuan membuat bulu mata dan alis tumbuh lebih panjang dan tebal.

Sementara, produk yang mengandung Keratin dapat menguatkan dan menyehatkan bulu mata serta alis. Jika dipakai secara teratur, tentu bisa memperkuat, menebalkan, melentikkan dan melembutkan bulu mata serta alis secara natural.

Merawat rambut itu penting, namun merawat bulu mata juga sama pentingnya. Yuk, terus jaga kesehatan bulu mata!

Ditulis: Atika Riyanda Roosni

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading