Sukses

Beauty

Gandeng Professional Hairstylist dan Beauty Influencer, TRESemmé K-Professional Look Hadirkan Inspirasi Gaya Rambut Ala Aktris Korea

Fimela.com, Jakarta Dari waktu ke waktu tren Korean Wave semakin banyak diminati dan menginspirasi banyak wanita Indonesia. Dari kuliner, musik atau seni, fashion, makeup hingga gaya rambut. Bicara gaya rambut, bagi yang suka menonton K-Drama mungkin kerap bertanya-tanya, bagaimana bisa aktris yang menjadi pemeran utama di K-Drama tersebut tampil dengan gaya rambut yang effortless, simpel dan praktis, tetapi tampak sangat sempurna?

Tak jarang pula setelah beraktivitas seharian, rambut mereka tidak terlihat lepek sedikit pun. Dengan yang gaya rambut yang senantiasa fresh seperti itu, wanita pun bisa tampil percaya diri dalam beragam kesempatan. Inilah yang bikin wanita Indonesia, banyak yang tertarik untuk memiliki gaya rambut seperti aktris yang berperan dalam K-Drama favorit mereka.

Nah, menanggapi hal tersebut, TRESemmé pun membawa kabar baik. Salah satunya dengan menghadirkan TRESemmé Masterclass yang berkolaborasi dengan Fimela.com. Acara tersebut bertajuk TRESemmé K-Professional Look “Be The Main Character in Your Everyday Look”, Masterclass & Hairstyle Tutorial. Penasaran seperti apa keseruannya? Berikut rangkumannya!

Gandeng Professional Hairstylist dan Beauty Influencer

Hal yang bikin acara TRESemmé K-Professional Look kali ini begitu spesial karena menghadirkan narasumber berkompeten dan juga dikenal secara akrab oleh beauty enthusiast. Ada Budi Putra yang hadir sebagai Professional Hairstylist, serta Content Creator and Entrepreneur hits Michelle Hendra Park atau yang lebih dikenal sebagai Michimomo yang punya taste dan wawasan luas seputar Korean trend termasuk gaya rambut.

Dalam kesempatan tersebut, Michimomo mengungkapkan jika Korean hairstyle yang banyak diminati oleh wanita di Indonesia saat ini kebanyakan adalah gaya rambut natural wave, bervolume dan tidak tampak lepek. “Tren seperti ini sangat cocok dengan kondisi di Indonesia yang udaranya lembab, dan cenderung bikin rambut mudah lepek,” ungkapnya.

Budi Putra pun membenarkan pernyataan Michimomo. Menurutnya, Korean hairstyle yang sedang menjadi tren dan banyak diminati lebih ke arah natural dan bervolume, terkesan airy dan terlihat effortless. Meski begitu, Budi Putra menegaskan jika gaya rambut yang terlihat effortless ini kadang pengerjaannya belum tentu effortless juga.

Budi lantas menambahkan jika styling ala Korean look pada dasarnya bisa diterapkan pada semua jenis rambut. Hanya saja, perlu disesuaikan dengan tipe guntingan rambutnya. Selain gaya rambut, Budi juga membahas tentang warna rambut yang trennya belakangan ini, termasuk di Korea, lebih cenderung ke arah personal masing-masing.

Tips Agar Hairstyling Tetap Awet Seharian

Tak sampai di situ, Budi juga membagikan beberapa tips agar hairstyling bisa tetap awet seharian. “Lakukan double cleansing pada saat mencuci rambut, karena rambut yang bersih salah satu kunci untuk dapat menghasilkan styling yang awet,” jelasnya.

Budi juga menyampaikan beberapa tips untuk merawat dan menjaga kesehatan rambut, termasuk rambut berwarna. “Di samping pastinya rutin melakukan perawatan rambut kepada ahlinya, juga mengimbanginya dengan perawatan di rumah. Untuk perawatan di rumah, gunakan produk perawatan rambut yang mengandung keratin, baik shampoo maupun conditioner, seperti TRESemmé Keratin Smooth dan dikombinasikan dengan TRESemmé Scalp Care karena membantu banget untuk bikin style rambut yang effortless, simpel dan praktis,” sambungnya.

Sebagai informasi, TRESemmé Keratin Smooth mengandung Hydrolized Keratin kualitas salon yang dapat menutrisi secara mendalam hingga 10 lapisan rambut. Produk ini juga mampu memberikan rambut lembut kualitas salon yang tahan lama hingga 48 jam setiap hari. Hal ini berkat formula kualitas salon dengan Hydrolized Keratin dan Micro-Smoothing Particle yang terkandung di dalamnya.

 

Begitu halnya dengan TRESemmé Scalp Care. Shampoo anti ketombe dan rambut rontok ini hadir dengan kandungan Tea Tree Oil di dalamnya yang mampu membersihkan rambut secara menyeluruh dan merawat kulit kepala untuk mengurangi gatal, membersihkan rambut dari ketombe, sekaligus menutrisi dan memperkuat rambut untuk mencegah kerontokan.

Bagikan Tutorial Bikin Korean S-Curl dan Ponytail

Di acara yang sama, Budi Putra juga tak ketinggalan membagikan tutorial membuat Korean S-curl dan Ponytail. Budi memberikan tutorial hairstyling pada rambut Michimomo. Sebelum hairstyling, rambut Michimomo sudah dicuci dengan metode double cleansing dan sudah dikeringkan lebih dulu, sehingga siap untuk dilakukan styling.

Untuk Korean S-Curl, Budi Putra mengaplikasikan TRESemmé Keratin Smooth Heat Protect Spray terlebih dulu sebelum menggunakan catokan. Pisahkan rambut menjadi dua bagian, atas dan bawah. Bagian bawah hanya dipisahkan sekitar 4-5 cm section. Tahap pengerjaan rambut mulai dari bawah, kemudian bagi rambut menjadi dua bagian, yaitu kanan dan kiri.

Setelah itu, gunakan curling iron ukuran besar untuk memberikan efek wave. Usai bagian tersebut beres, lanjutkan dengan mengambil section berikutnya sebesar 4-5cm lagi dan dikerjakan hingga selesai. Kemudian, aplikasikan TRESemmé Keratin Smooth Shine Serum agar rambut lebih berkilau seharian hingga 72 jam, teksturnya ringan dan tidak greasy, serta tidak membuat rambut lepek. Pungkasi dengan TRESemmé Volume Hair Thickening Spray agar rambut tetap bervolume.

Sedangkan untuk Ponytail, Budi Putra mengikat seluruh bagian rambut dan perlahan menarik rambut untuk memberikan kesan tekstur bervolume. Tak lupa ia mengaplikasikan lagi TRESemmé Volume Hair Thickening Spray agar rambut tetap bervolume. Setelah itu, lilitkan sedikit rambut dari bagian rambut yang sudah diikat untuk menutupi karet rambut.

Gimana, tidak terlalu sulit bukan? Kamu pun bisa mencoba gaya rambut Korean S-Curl dan Ponytail ini di rumah. Biar hasilnya lebih tahan lama, jangan lupa gunakan produk-produk terbaik dari TRESemmé sebagaimana yang disebutkan di acara Masterclass TRESemmé kali ini. Tonton juga video selengkapnya tentang keseruan TRESemmé K-Professional Look “Be The Main Character in Your Everyday Look”, Masterclass & Hairstyle Tutorial di bawah ini:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading