Sukses

Beauty

Rambut Berminyak dan Gampang Lepek Bikin Penampilan Kurang Oke, Begini Trik Perawatan yang Tepat

Fimela.com, Jakarta Punya tipe rambut berminyak memang bisa jadi salah satu tantangan tersendiri. Gimana nggak, produksi minyak berlebih sering bikin rambut jadi gampang terlihat lepek. Hal ini tentunya bisa mengganggu penampilan karena rambut jadi terlihat tidak berbentuk dan terasa lengket ketika disentuh.

Ada berbagai faktor yang menyebabkan kondisi rambut berminyak. Mulai dari faktor genetik orang tua, kelenjar minyak aktif hingga memproduksi minyak berlebih, hingga hormon tertentu di dalam tubuh. Tapi, tahukah kamu kalau kondisi rambut berminyak bisa diminimalisir dengan trik perawatan rambut yang tepat? Intip lebih jauh yuk! 

Ubah Kebiasaan Keramas

Kalau kamu pikir rambut berminyak wajib keramas setiap hari biar nggak gampang lepek, ternyata pendapat ini salah banget lho. Kalau kamu termasuk yang seperti ini, saatnya mengubah kebiasaan keramas sekarang juga.

Idealnya, keramas sebaiknya dilakukan 3 kali saja dalam seminggu. Semakin sering keramas, kandungan shampoo yang ada akan membersihkan kulit kepala dari kotoran dan minyak alami yang membuat kondisinya malah terasa kering. Hal ini bisa memicu kelenjar minyak di kulit kepala terus-menerus memproduksi minyak secara berlebihan. Jadi, mulai biasakan keramas cukup 3 kali dalam seminggu.

Pilih Produk Perawatan Rambut yang Tepat

Perawatan rambut berminyak nggak boleh dilakukan dengan sembarangan. Kamu wajib memilih produk yang tepat untuk menjaga kelembapan alami kulit kepala, sehingga rambut tidak memproduksi minyak secara berlebihan. Jadi, pastikan untuk selalu memilih produk perawatan yang tepat seperti shampoo yang memiliki formula untuk rambut berminyak. Pilih shampoo yang terbuat dari bahan alami, karena bahan kimia berbahaya merupakan faktor utama yang bisa bikin kulit kepala makin berminyak.

Selain itu, beberapa bahan yang baik untuk meningkatkan kesehatan rambut berminyak adalah activated charcoal yang dapat menyerap racun yang menempel pada rambut. Formulanya juga baik untuk deep cleansing yang mengangkat kotoran, ketombe, dan debu lainnya secara menyeluruh.

Bersihkan Sisir Secara Rutin

Selain menjaga kebersihan rambut, kebersihan sisir yang digunakan juga perlu diperhatikan. Kotoran dan minyak rambut yang menumpuk pada sisir juga bisa menempel lagi di rambut dan kulit kepala yang bersih. Akibatnya, rambut kembali berminyak dan lepek.

Jadi, jangan lupa mencuci sisi yang digunakan secara rutin setiap seminggu sekali. Caranya juga mudah, bersihkan sisir dari rambut dan kotoran yang menempel, lalu rendam di dalam air hangat berisi shampoo selama 10 menit. Setelah itu, sikat sisir dan bilas hingga bersih.

Hindari Terlalu Sering Memegang Rambut dan Gunakan Gaya Penataan yang Tepat

Coba diingat-ingat kembali, seberapa sering sih kamu memegang rambut? Eits, jangan jadi kebiasaan karena hal ini bisa jadi pemicu rambut berminyak dan lepek, lho. Minyak alami yang ada di tangan bisa berpindah ke rambut ketika kamu menyentuhnya. Jika dibiarkan menumpuk, bisa menyebabkan rambut terlihat lepek.

Selain itu, terapkan juga gaya penataan rambut khusus. Bagi pemilik rambut berminyak disarankan untuk menata rambut dengan hair bun. Tujuannya agar minyak alami di kulit kepala nggak mengalir turun ke batang rambut dan membuatnya terlihat lepek.

Itu tadi beberapa tips yang bisa dilakukan untuk merawat rambut yang berminyak biar bebas lepek dan tergerai indah. Selamat mencoba!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading