Sukses

Fashion

Tampil Cantik di Hari Lebaran, Begini Triknya

ringkasan

  • Cara tampil cantik di hari Lebaran
  • Eksperimen busana dengan memadukan warna dan motif
  • Menggunakan aksesori sebagai pemanis tampilan

Fimela.com, Jakarta Lebaran menjadi momen yang ditunggu untuk berkumpul bersama keluarga dan kerabat. Karena ini momen yang cukup penting, tentu kamu ingin tampil cantik natural namun tetap menawan.

Kaftan dan abaya menjadi pilihan busana favorit untuk dikenakan di hari Lebaran. Namun jika kamu belum menemukan pilihan busana yang tepat, jangan khawatir. Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima Fimela dari JD.ID, kamu bisa mengikuti beberapa trik berikut ini.

1. Berani bereksperimen

Tidak ada salahnya jika Lebaran kali ini kamu mencoba gaya yang berbeda. Misalnya saja menggunakan celana palazo beraksen lipit lebar, jumpsuit, atau kemeja slimfit yang dipadukan dengan outer lengan pendek. Kamu pun bisa bermain warna dengan kaftan bermotif yang membuat penampilan terlihat menarik.

2. Gunakan aksesori

Untuk membuat penampilan semakin manis, kamu bisa menggunakan akseosri. Busana terusan dengan potongan longgar bisa kamu padukan dengan ikat pinggang kecil untuk membentuk siluet tubuh. Gamis yang polos pun bisa nampak hidup dengan menggunakan korsase bunga atau taburan manik-manik.

 

Trik tampil cantik di Hari Lebaran

3 Kreasi tutup kepala

Kamu pun bisa mengkreasikan kerudung dengan model turban atau menyilang menutupi dada atau kenakan hiasan kepala di atas kerudung agar terlihat lebih edgy. Coba juga lilitkan pashmina di kepala yang berfungsi sebagai headband.

4. Berbusana hitam elegan

Momen Lebaran begitu identik dengan warna putih, pastel atau warna cerah. Namun tidak ada salahnya jika mencoba warna hitam. Padukan dengan busana manik berkilauan, aksen bebatuan, atau outer berenda sehingga menjadikannya tampil elegan.

Simak video berikut ini

#GrowFearless with Fimela

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading